Awas! Penularan Hepatitis Akut Lewat Mulut dan Makanan, Masyarakat Diminta Lakuan Ini

Awas! Penularan Hepatitis Akut Lewat Mulut dan Makanan, Masyarakat Diminta Lakuan Ini

Radarcirebon.com, JAKARTA - Penularan Hepatitis akut disebut lewat mulut dan makanan. Hal ini diungkap oleh Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin.

Menkes Budi Gunadi mengungkapkan, penularan Hepatitis akut melalui makanan yang masuk lewat mulut.

Oleh karena itu, Menkes Budi Gunadi mengimbau masyarakat untuk selalu menjaga kebersihannya guna pencegahan penularan hepatitis akut.

Dikatakan Menkes, dari sejumlah kasus di Indonesia, Hepatitis akut diketahui telah menyerang anak-anak usia di bawah 16 tahun.

Baca juga:

\"Virus ini menular melalui asupan makanan yang lewat mulut. Jadi, kalau bisa rajin cuci tangan,” ujar Menkes, seperti dikutip dari PMJ NEWS.

“Kita pastikan apa yang masuk ke anak-anak kita bersih, karena menyerang di bawah 16 tahun lebih banyak lagi di bawah lima tahun,\" imbuhnya.

Sebelumnya, Juru Bicara Kementerian Kesehatan, Siti Nadia Tarmizi ungkapkan gejala hepatitis misterius yang belakangan ini gemparkan penduduk dunia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: