Makam Ki Buyut Sarwa, Pendiri Desa Sarwadadi Cirebon Ditemukan saat Akan Bangun Musala

Makam Ki Buyut Sarwa, Pendiri Desa Sarwadadi Cirebon Ditemukan saat Akan Bangun Musala

Radarcirebon.com, CIREBON – Makam pendiri Desa Sarwadadi, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon ditemukan secara tidak sengaja.

Makam kuno pendiri Desa Sarwadadi tersebut ditemukan saat warga saat menebang hutan bambu untuk pembangunan musala pada Minggu 26 Juni 2022.

Makam tersebut diduga tempat peristirahatan terakhir Ki Buyut Sarwa, pendiri Desa Sarwadadi Kabupaten Cirebon.

Gus Muhammad Alhusaeni, penemu makam Ki Buyut Sarwa, pendiri Desa Sarwadadi Cirebon.

Baca juga:

Gus Muhammad mengatakan, penemuan makam pendiri Desa Sarwadadi tersebut tidak disengaja.

Menurut dia, awalnya warga berencana membangun musala Indrapahasta Darussalam di lokasi tersebut.

Namun, di dekat lokasi pembangunan musala terdapat rumpun bambu yang lebat. Warga pun berinisiatif menebang rumpun bambu tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: