Komisi A Sambut Baik Program Beasiswa SMA
CIREBON- Adanya program beasiswa bagi siswa-siswi SMA mendapat perhatian dari Anggota Parlemen. Anggota Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Cirebon, Dani Mardani SH mengatakan dirinya menyambut baik program tersebut. \"Sesuai dengan pertemuan dengan Badan Anggaran, pengajuan yang kami terima, beasiswa untuk SMA sebesar 180 ribu. Tapi yang jelas, ini sebagai tahap awal yang baik bagi tahun pertama kepemimpinan Ano Sutrisno dan Nasrudin Azis,\" ungkapnya kepada radarcirebon.com baru-baru ini. Ia berharap agar biaya wajib belajar 9 tahun dapat terealisasi. \"Harusnya biaya wajib belajar 9 tahun menjadi konsekuensi kita bersama. Dan saya harap biaya wajib belajar 9 tahun dapat gratis 100 persen\" paparnya. (ful/rcc)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: