Beda Nasib dengan Linggarjati Park Kuningan, TWA Linggarjati Masih Beroperasi, Ikut Kena Dampak Video Uka-uka

Beda Nasib dengan Linggarjati Park Kuningan, TWA Linggarjati Masih Beroperasi, Ikut Kena Dampak Video Uka-uka

Suasana di salah satu kolam renang TWA Linggarjati Kuningan yang sampai saat ini masih beroperasi.-M Taufik-radarcirebon.com

KUNINGAN, RADARCIREBON.COM – Perlu dibedakan, antara Linggarjati Park Kuningan yang saat ini tutup dan terbengkalai dengan Taman Wisata Alam (TWA) Linggarjati.

Sebab, Linggarjati Park Kuningan dan TWA Linggarjati berbeda pengelolaan meski dulu bernama Linggarjati Indah. Bahkan, TWA Linggarjati sampai dengan saat ini masih beroperasi dengan baik.

Namun, video uka-uka yang dibuat di Linggarjati Park Kuningan ternyata berdampak pada objek wisata TWA Linggarjati, terutama dari segi pengunjung.

Wisata Kuningan yang menawarkan keindahan alam tersebut memang sudah berubah nama. Dari Objek Wisata Linggarjati Indah (OWLI) menjadi Taman Wisata Alam Linggarjati.

BACA JUGA:Detik-detik Mayor Bagas Perkosa Letda Caj, Lucuti Busana Saat Korban Pingsan

BACA JUGA:Selamatkan Masyarakat dari Jerat Rentenir, Perempuan Ini Sukses Jadi Agen BRILink & UMi

Lokasi pintu masuknya pun berbeda. Linggarjati Park masuk dari sebelah Hotel Ayong, sementara TWA Linggarjati akses masuknya dari seberang SDN Linggarjati.

Manajer TWA Linggarjati, Oji SF mengatakan, pihaknya cukup terdampak atas menyebarkan video ber-genre horor di Linggarjati Park. Sebab, calon pengunjung mengira bahwa keseluruhan objek wisata sudah tutup.

“Jumlah pengunjung mengalami penurunan cukup signifikan sejak beredarnya video seram tersebut. Tak sedikit wisatawan yang membatalkan rencana kunjungannya rombongan wisata ke TWA Linggarjati karena alasan khawatir terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” kata Oji, kepada radarcirebon.com.

Yang terbaru, kata dia, rencana kedatangan rombongan wisata dari Cirebon sebanyak dua bus batal gara-gara melihat video tiktok Linggarjati Park yang terbengkalai dan menyeramkan.

BACA JUGA:Repdem-Gage Group Kolaborasi Bagikan Sembako Bergizi

BACA JUGA:Kembangkan Pendidikan Tinggi Berbasis Pesantren, Stadium General STIT Tihamah Cirebon

“Uang booking yang sudah ditransfer pun terpaksa kami kembalikan. Calon wisatawan ternyata salah paham," ungkap Oji.

Ditegaskan dia, keberadaan objek wisata yang terbengkalai tersebut berlainan tempat. Meski bersebelahan, Oji memastikan objek wisata alam Linggarjati saat ini masih terawat dan asri seperti dulu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: