Rizky Billar Berulah Lagi dan Jadi Omongan Netizen, Begini Alasan Suami Lesti Kejora
Rizky Billar kembali berulah dan jadi omongan netizen. Foto: -Firda Junita-JPNN.com
JAKARTA, RADARCIREBON.COM - Rizky Billar kembali berulah, apa pun yang dia lakukan tampaknya salah di mata netizen.
Kelakukan Rizky Billar kali ini kembali jadi omongan netizen di media sosial. Itu setelah Rizky Billar dianggap pamer kekayaan.
Baru-baru ini suami Lesti Kejora itu mengunggah bukti transfer dengan jumlah uang fantastis mencapai Rp 6,3 miliar.
Rizky Billar dalam unggahannya tersebut menunjukan beberapa bukti transfer dan nota pembelian barang mewah miliknya.
Bukannya mendapat pujian, netizen justru mempertanyakan maksud suami Rizky Billar yang pamer bukti transfer miliaran rupiah tersebut.
BACA JUGA:Miss Kroasia Ivana Knoll Batal Bugil, Kini Jadi Hater Argentina
BACA JUGA:Begal yang Beraksi di Buntet Cirebon Diringkus, Satu Orang Masih Buron
Meski netizen sudah hebih di media sosial, pria berusia 27 tahun tersebut masih belum mau memberi klarifikasi.
"No comment dahulu ya," demikian dikatakan Rizky Billar dalam tayangan NitNot Official di YouTube, Rabu (14/12/2022).
Namun demikian, sebelumnya Rizky Billar sempat menulis, bahwa dirinya pamer kekayaan lantaran gerah dituduh menumpang hidup kepada istrinya, Lesti Kejora.
Oleh karena itu, dia merasa perlu memberi bukti bahwa tudingan numpang hidup itu tidak benar.
"Biar enggak dibilang, 'paling juga uang istri yang bayarin'," tulis Rizky Billar.
BACA JUGA:Terbaru! Nama Obat yang Ditarik dari Peredaran Desember 2022, Silakan Cek Daftar Berikut Ini
Ayah Baby L itu merasa dirinya dianggap selalu salah sejak terjerat kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: jpnn.com