Brunei vs Indonesia Skor Sementara 0-2, Diwarnai Kartu Merah

Brunei vs Indonesia Skor Sementara 0-2, Diwarnai Kartu Merah

Syahrian Abimanyu (kedua kanan) merayakangol di babak pertama laga Brunei vs Indonesia. Foto:-PSSI-Twitter

RADARCIREBON.COM – Hasil babak pertama Brunei vs Indonesia, skor sementara 0-2 untuk kemenangan Skuad Garuda.

Babak pertama laga lanjutan Grup A Piala AFF 2022 antara Brunei vs Indonesia ini baru saja berakhir.

Pertandingan digelar di Stadion KLFA, Kuala Lumpur, Malaysia. 

Di pertandingan ini, pelatih Indonesia Shin Tae Yong melakukan rotasi pemain. Nama-nama seperti Syahrian Abimanyu lalu Ansamu Yama dan Rizky Ridho dimainkan sejak babak pertama.

Hasilnya memang tidak mudah. Permainan Indonesia tidak terlalu meyakinkan di awal babak pertama. 

BACA JUGA:Banjir Rob di Indramayu, Warga Eretan Kulon Mengungsi ke Jalan

BACA JUGA:Rokok Batangan akan Dilarang, Suara Hati PKL: Untung Jual Bungkusan Lebih Sedikit

Sejumlah kesalahan terjadi bahkan di lini belakang yang menyebabkan Brunei berhasil melakukan penetrasi.

Namun demikian, Indonesia cukup beruntung berhasil mencetak gol pertama lewat sepakan terukur Syahrian Abimanyu.

Kemudian Skuad Garuda sukses menggandakan keunggulan lewat sontekan Dendi Sulistyawan.

Brunei Darussalam memiliki peluang salah satu yang terbaik lewat tendangan bebas, namun berhasil diantisipasi dengan baik oleh Nadeo Argawinata.

Sementara itu, Indonesia berhasil melesakan 15 tembakan di babak pertama dengan lima tembakan mengarah ke gawang.

BACA JUGA:Pedagang Wajib Tahu Nih, Jual Rokok Batangan Akan Dilarang, Awas Kena Sanksi

BACA JUGA:5 Jenis Jerawat dan Cara Mengatasinya, Yuk Glowing Bareng

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: