Tinggi Gelombang di Laut Indramayu Hari Ini, Bisa Mencapai 2,5 Meter

Tinggi Gelombang di Laut Indramayu Hari Ini, Bisa Mencapai 2,5 Meter

Kerusakan rumah warga akibat banjir rob di Desa Eretan Wetan, Kecamatan Kandanghaur, Sabtu, 31, Desember 2022. Hari ini, BMKG memperkirakan tinggi gelombang di Laut Indramayu bisa mencapai 2,5 meter atau kategori sedang.-BPBD Indramayu-radarcirebon.com

INDRAMAYU, RADARCIREBON.COM - Berikut adalah prakiraan tinggi gelombang di perairan Laut Utara Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, Senin, 1, Januari 2023.

Menurut Prakiraan Harian Tinggi Gelombang dari BMKG yang berlaku tanggal 1, Januari 2023 pukul 07.00 WIB hingga 2, Januari 2023 Pukul 07.00 WIB, tinggi gelombang dalam kategori sedang di perairan Indramayu.

Perairan Utara Indramayu – Cirebon tinggi gelombang berkisar 1,25 sampai dengan 2,5 meter atau klasifikasi tinggi gelombang kategori sedang.

Sementara di Laut Jawa Bagian Barat tinggi gelombang berkisar berkisar 2,5 sampai dengan 4,0 meter klasifikasi tinggi gelombang kategori tinggi.

BACA JUGA:PPKM Sudah Dicabut, Pemerintah Daerah Diminta Lakukan Ini

BACA JUGA:PPKM Dicabut, Bolehkah Lepas Masker di Tempat Keramaian? Berikut Penjelasan Jokowi

Secara umum pola angin di wilayah Indonesia bagian utara umumnya bergerak dari arah utara ke timur laut dengan kecepatan 6 sampai dengan 27 knot.

Di wilayah Indonesia Selatan, arah angin bergerak dari barat daya ke barat laut dengan kecepatan 8 hingga 33 knot.

Seperti diketahui, wilayah Desa Eretan Wetan dan Eretan Kulon, Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu diterjang dengan ombak besar dan rob, 31, Desember 2022.

Kejadian tersebut membuat sedikitnya 17 rumah warga rusak dan ratusan warga mengungsi, karena permukimannya terendam banjir rob.

BACA JUGA:Penghujung Tahun 2022, Paus Benediktus XXI Wafat di Usia 95 Tahun

BACA JUGA:Dimanakah Presiden Jokowi Rayakan Malam Tahun Baru 2023?

Dari data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Indramayu, tercatat ada sebanyak 17 unit rumah warga mengalami kerusakan. Rumah rusak terdapat di Desa Eretan Kulon.

Kepala BPBD Kabupaten Indramayu, Dadang Oce Iskandar menjelaskan, kondisi kerusakan rumah warga yang diterjang banjir variasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: