Toko di Plered Cirebon Diteror Kotoran Manusia, Sungguh Tega, Nih Ciri-ciri Pelaku
Sebuah toko di Kecamatan Plered, Kabupaten Cirebon diteror kotoran manusia oleh orang tidak dikenal.-Tangkapan Layar CCTV-radarcirebon.com
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Sebuah toko di Kecamatan Plered, Kabupaten Cirebon diteror dengan kotoran manusia yang sudah dibungkus kantung plastik warna hitam.
Kejadian tersebut dilaporkan warga Kecamatan Plered, Kabupaten Cirebon, Dyan kepada redaksi radarcirebon.com, dengan melampirkan video saat tokonya diteror dengan kotoran manusia.
Menurut Dyan, awalnya kejadian tersebut diketahui pada Senin, 9, Januari 2023 pukul 07.00 WIB, saat salah satu pegawai hendak membuka toko.
Pegawai tersebut mencium bau tidak sedap yang setelah dicari ternyata berasal dari kantung plastik yang berisi kotoran manusia dan air berbau busuk.
BACA JUGA:Vihara Dewi Welas Asih Kota Cirebon Siap Sambut Imlek 2023, Begini Persiapannya
BACA JUGA:KTP Digital, Solusi Antisipasi Kelangkaan Blangko
BACA JUGA:Alami KDRT dan Gugat Cerai Ferry Irawan, Venna Melinda Tunjuk Hotman Paris Sebagai Pengacara
Dari rekaman CCTV yang dikirimkan kepada redaksi, diketahui kejadiannya yakni pada, Minggu, 8, Januari 2023 sekitar pukul 21.15 WIB seperti terlihat pada time stamp kamera.
Sejauh ini, pemilik toko tidak mengetahui apa yang menjadi penyebab terjadinya teror dengan kotoran manusia tersebut. Dia juga tidak mengenal pelaku yang wajahnya terekam pada CCTV.
"Harapanya adalah bisa mengetahui maksud dan tujuan dari pelaku dan diharapkan juga pihak berwajib bisa mengusut kejadian ini dikarenakan sangat meresahakan warga dan diharap bisa membuat warga lain lebih waspada," bebernya.
Pada tangkapan layar rekaman video, terlihat pelaku adalah seorang pria dengan usia sekitar 50-60 tahun. Ciri-cirinya adalah berambut tipis dan saat kejadian memakai kemeja biru donker.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: