Update Kecelakaan di Indramayu, Begini Pengakuan Sopir Truk yang Tabrak Armada Tandur

Update Kecelakaan di Indramayu, Begini Pengakuan Sopir Truk yang Tabrak Armada Tandur

Kasatlantas Polres Indramayu AKP Angga Handiman. Foto:-Kholil Ibrahim-Radar Indramayu

INDRAMAYU, RADARCIREBON.COM -- Update kecelakaan di Indramayu yang terjadi Jumat pagi 13 Januari 2023, sopir turk yang diamankan polisi akhirnya memberikan pernyataan.

Kecelakaan di Indramayu tadi pagi Jumat 13 Januari 2023 terjadi di Jalur Pantura Kecamatan Lohbener. Menyebabkan satu orang meninggal dunia.

Polisi mengamankan sopir truk yang menabrak mobil jenis pikup bermuaan kelompok buruh tandur berjumlah 17 orang.

Pengakuan sopir truk pasca kejadian tersebut diungkap oleh Kasatlantas Polres Indramayu AKP Angga Handiman.

"Penyebab terjadinya kecelakaan adalah, pengakuan dari sopir truk, mengantuk kelelahan," kata AKP Angga.

BACA JUGA:Ninik Rahayu Jabat Ketua Dewan Pers 2022-2025, Simak Pesannya Berikut Ini

BACA JUGA:Alasan Jadwal Persib vs Bhayangkara FC Diundur, Ternyata Ada Kekhawatiran

Dikatakan Kasatlantas, lantaran mengantuk sopir truk gagal mengendalikan kendaraannya dengan sempurna sehingga terjadi oleng hingga menyebabkan kecelakaan.

"Sehingga pada saat di titik terjadi kecelakaan dia (sopir truk) hilang kesadaran," imbuh AKP Angga.

AKP Angga menambahkan, sopir truk tersebut sudah diamankan di Unit Lakalantas Mapolres Indramayu. Sedangkan barang bukti kendaraan diamankan di Polsek Lohbener.

"Yang diamankan, untu sopir sudah diamankan ada di Unit Laka. Untuk kendaraan sementara ada di Polsek Lohbener," jelasnya.

Diberitakan sebelumnya, kecelakaan di Indramayu yang terjadi di Jalur Panutura Lohbener pada Jumat pagi 13 Januari 2023 menyebabkan satu orang meninggal dunia.

BACA JUGA:Kronologi Korban Hamil Ulah 4 Kakek-kakek di Banyumas, Sungguh Miris

BACA JUGA:Nasib Buruh Tandur di Indramayu, Risiko Kehilangan Nyawa Tapi Bayaran Rendah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: