Tol Cisumdawu Rampung, Shuttle Semakin Diminati
Area Manager Connex Shuttle, Rengga Bahara -APRIDISTA SITI RAMDHANI-RADAR CIREBON
"Sejak saat itu, Shuttle mulai jadi pilihan masyarakat, dengan waktu yang singkat, dan mudah," ujarnya.
BACA JUGA:KABAR TERBARU, Rozy Zay Hakiki Cabut Laporan Polisi Terkait Norma Risma, Takut Hotman Paris?
saat ini mayoritas masyarakat yang secara reguler menggunakan jasa Shuttle didominasi oleh pelajar dan pekerja.
Alasannya, selain memangkas waktu tempuh, Shuttle dinilai lebih efisien karena konsisten dengan waktu keberangkatan dan kedatangan.
Sehingga masyarakat sudah bisa memilih jam perjalanan sesuai agenda yang dibutuhkan tanpa khawatir adanya keterlamabatan karena macet dan lain hal.
BACA JUGA:Detik-detik Polisi Tangkap Kurir Sabu dan Ekstasi di Sumber Cirebon, Dibuntuti dari Pegambiran
"Sampai saat ini, 60 persen penumpang Connect Shuttle pun didominasi oleh pelajar sisanya pekerja dengan traffic tertinggi di hari Jumat, Minggu, dan Senin," ungkapnya.
Meski akses jalan melalui tol Cipali saat ini masih menjadi primadona untuk menuju Bandung, kehadiran tol Cisumdawu saat ini menjadi momentum yang ditunggu masyarakat.
Pemangkasan waktu yang ditawarkan oleh tol ini untuk sampai ke Bandung, menjadi hal yang dinantikan oleh masyarakat Cirebon dan sekitarnya.
BACA JUGA:Bhineka Sangkuriang Akan Buka Cirebon - Bandung Via Tol Cisumdawu Awal Februari 2023
"Dengan estimasi perjalanan hanya mencapai 2 jam saja, tentu nantinya tol Cisumdawu akan menjadi pilihan dan Tol Cipali akan ditinggalkan bagi masyarakat yang ingin melakukan perjalanan ke Bandung," tuturnya.
Meski begitu, hingga kini Rengga mengaku belum membuka perjalanan Cirebon - Bandung via Tol Cisumdawu dengan alasan belum rampungnya pengerjaan tol Cisumdawu 100 persen.
Saat tol Cisumdawu baru dibuka seksi 2 dan 3, maka perjalanan belum 100 persen melalui tol.
BACA JUGA:Detik-detik Polisi Tangkap Kurir Sabu dan Ekstasi di Sumber Cirebon, Dibuntuti dari Pegambiran
Hal ini dikhawatirkan bisa terjadinya keterlambatan kedatangan penumpang ke Bandung dari waktu yang dijadwalkan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: reportase