8 Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Tol Semarang – Solo, 6 Korban Meninggal Dunia
Kecelakaan beruntun di Tol Semarang - Solo melibatkan 8 kendaraan dan menyebabkan 6 orang meninggal dunia. Foto:-RAGIL LISTIYO-RADAR SOLO
RADARCIREBON.COM – Kecelakaan beruntun melibatkan 8 kendaraan di Tol Semarang – Solo, Jawa Tengah.
Insiden ini terjadi pada Jumat pagi 14 April 2023, sekitar pukul 3.37 WIB. Kecelakaan tersebut menyebabkan 6 orang meninggal dunia.
Kecelakaan beruntun tersebut terjadi di ruas jalan Tol Semarang – Solo, tepatnya di Desa Gumukrejo, Kecamatan Teras, Jawa Tengah.
Peristiwa berdarah ini terekam kamera CCTV yang berada di sekitar tempat kejadian perkara alias TKP.
Dari rekaman kamera CCTV tersebut tampak, sejumlah mobil sedang berhenti kemudian tidak lama kemudian ada kendaraan lain yang melaju dengan kencang sehingga tabrakan tak terhindarkan.
Dilansir dari Disway.id, 8 kendaraan yang terlibat kecelakaan maut tersbeut antara lain trailer pengangkut besi cor beton, dua buah trailer pengangkut mobil baru.
Kemudian mobil tangki, trailer box dan mobil travel penumpang.
Sementara itu, kronologi kecelakaan beruntun di Tol Semarang – Solo Jawa Tengah ini diungkapkan oleh salahs atu pengemudi car carrier (trailer pengangkur mobil baru).
Dikutip dari Radar Solo, sopir bernama Irwan itu mengangkut mobil baru dari Karawang, Jawa Barat menuju Mojokerto, Jawa Timur.
Ketika itu, Irwan berniat istirahat di Rest Area. Karena kondisi Rest Area penuh, dia memarkir kendaraan di tepi jalan.
Tindakan Irwan ini diikuti oleh temannya, pengemudi car carrier lain, yang memarkir kendaraan di belakangnya.
“Kernet saya, Hermawanto, turun ke warung (rest area) mau beli makan,” kata Irwan dikutip dari Radar Solo.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: