Tidak Ada Israel di AWBC 2023 Bali, Berikut Negara Peserta Ajang Olahraga Multicabang Ini

Tidak Ada Israel di AWBC 2023 Bali, Berikut Negara Peserta Ajang Olahraga Multicabang Ini

Menteri Pemuda dan Olahraga RI, Dito Ariotedjo.-Tangkapan layar-

JAKARTA, RADARCIREBON.COM - Penyelenggaraan ANOC World Beach Games (AWBG) 2023 di Bali tampaknya akan berjalan mulus.

Berbeda dengan Piala Dunia U-20 yang gagal diselenggarakan di Indonesia, AWBG 2023 akan tetap terselenggara sesuai jadwal.

BACA JUGA:Rumah AKBP Achirudin Hasibuan Digeledah, Polisi Temukan Sejumlah Benda, Salah satunya Senjata Ini

Kepastian event AWBG 2023 ini akan berlangsung disampaikan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo.

"Sudah, aman. Tidak ada masalah, komite olimpiade sudah merilis negara yang ikut pada 27 April."

"Saya tidak melihat nama Israel. Jadi tidak menjadi polemik," kata Dito Ariotedjo di Istana Wakil Presiden Jakarta pada Rabu 26 April 2023.

BACA JUGA:Hari Pertama Kerja Pasca Libur Lebaran, Ridwan Kamil Pastikan Pelayanan Publik 100 Persen

Ya, dalam AWBG 2023 di Bali, tidak ada nama Israel dalam kontingen negara yang akan bertanding.

Sehingga, untuk saat ini penyelenggaran event olahraga dunia ini masih dalam tahap aman.

ANOC World Beach Games akan dihadiri 69 negara di Bali pada 28 April hingga 1 Mei 2023.

BACA JUGA:Besok Agenda Sidang Banding Kekasih Mario Dandy di PT DKI, Dimulai Pukul...

"Jadi 'clear' tidak akan ada penolakan," ungkap Dito.

AWBG Bali akan diselenggarakan pada 5-12 Agustus 2023 dan dilanjutkan dengan ANOC General Assembly pada 13-15 Agustus 2023. 

AWBG merupakan ajang multicabang terbesar berdasarkan jumlah negara peserta yang pernah diselenggarakan di Indonesia dan dapat menjadi batu loncatan menuju "bidding" Tuan Rumah Olimpiade 2036.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase