Iwan Bule Resmi Berseragam Partai Gerindra, Prabowo: Dia Siap Ditempatkan Dimana Saja

Iwan Bule Resmi Berseragam Partai Gerindra, Prabowo: Dia Siap Ditempatkan Dimana Saja

Iwan Bule resmi gabung ke Partai Gerindra. Foto:-Tangkapan layar-

JAKARTA, RADARCIREBON.COM – Mantan Ketua PSSI, Komjen Pol (Purn) Moch Iriawan atau akrab disapa Iwan Bule resmi bergabung ke Partai Gerindra.

Bergabungnya Iwan Bule ke Partai Gerindra ternyata menggantikan posisi yang ditinggalkan oleh Sandiaga Uno, yakni sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra.

BACA JUGA:Disandingkan Bersama Ganjar Pranowo oleh Relawan RSI Banten, Begini Respon Sandiaga Uno

Merapatnya Iwan Bule ini disampaikan langsung oleh Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto usai rapat di kediamannya di Jalan Kertanegara 4, Jakarta Selatan, Kamis 27 April 2023.

"Tadi kami lantik Pak M Iriawan sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina mengisi lowongan yang ada yaitu ada yang meninggal dan pindah partai. Mungkin saudara paham yang barusan pindah partai," kata Prabowo.

BACA JUGA:Polda Sumatera Selatan Tetapkan Lina Mukherjee Jadi Tersangka Kasus Penistaan Agama

Komjen (Purn) Mochamad Iriawan atau akrab disapa Iwan Bule, resmi bergabung ke Partai Gerindra dan langsung menjabat Wakil Ketua Dewan Pembina.

Isu pun beredar, mantan Ketua Umum PSSI itu disiapkan Partai Gerindra untuk bertarung di Pilgub Jawa Barat 2024.

BACA JUGA:Mengenal Sosok Bernie dan Tatang RW, 2 Alumni ITB yang Pimpin BP Rebana dan Cekban

"Saya kembalikan kepada rakyat Jawa Barat atau Anda, pantas enggak beliau jadi gubernur (Jabar)?" tanya Prabowo kepada kader Partai Gerindra yang hadir dalam pertemuan tersebut.

Pertanyaan itu lantas dijawab oleh para kader Gerindra yang hadir.

"Pantas," teriak kader Gerindra.

Prabowo mengaku sudah lama mengenal Iwan Bule.

Menteri Pertahanan itu pun menyebutkan Iwan si mantan Kapolda Metro Jaya siap ditugaskan Gerindra di mana saja.

BACA JUGA:Ridwan Kamil Lantik Kepala BP Cekungan Bandung dan BP Rebana, Inilah Tugasnya

"Pak Iwan Bule itu seorang pejuang. Kami berhubungan sudah lama. Beliau siap ditempatkan di mana saja. Siap berjuang di mana saja untuk kepentingan bangsa dan rakyat," ujarnya.

Prabowo mengeklaim bahwa dari belasan tahun lalu dirinya sungguh-sungguh mencari pemimpin terbaik untuk rakyat.

BACA JUGA:Ada Rute Kertajati-Kuala Lumpur, Pemprov Jabar Akan Kembangkan BIJB

"Rakyat menuntut wakil-wakil yang terbaik. Itu yang harus diberikan dan biar rakyat yang menilai," kata Prabowo.

Selain Iwan Bule, Partai Gerindra juga melantik Wakil Gubernur Sumatera Selatan Muwardi Yahya sebagai anggota partai berlambang kepala garuda itu.

"Kemudian Pak Mawardi kami terima sebagai anggota dewan pembina," lanjutnya. (jun)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase