Warga Guwa Kidul Cirebon Ditemukan Tewas Bersimbah Darah, Diduga Korban Pengeroyokan

Warga Guwa Kidul Cirebon Ditemukan Tewas Bersimbah Darah, Diduga Korban Pengeroyokan

Ilustrasi meninggal dunia -Pixabay-

CIREBON, RADARCIREBON.COM - SN alias keling (46) warga Desa Guwa Kidul Dusun II, Kecamatan Kaliwedi, Kabupaten Cirebon ditemukan tewas bersimbah darah di pinggir jalan diduga dibunuh.

BACA JUGA:NAH LOH! Kemenag Pun Tak Berani Bilang Al Zaytun Sesat, Cuma Bilang Tak Lazim

BACA JUGA:Sebelum Dilantik Jadi Polisi Militer, Praktek Lapangan Dulu

BACA JUGA:Giliran Mantan Ketua DPC PKB Serang Jamil

Keterangan yang berhasil radarcirebon.com menyebutkan, peristiwa pembunuhan tersebut terjadi Minggu malam lalu 28 Mei 2023 sekitar pukul 19.30 WIB di Desa Guwa Kidul, Kecamatan Kaliwedi, Kabupaten Cirebon.

BACA JUGA:YA AMPUN! Menuju Pondok Al Zaytun Ada ‘Jalur Gaza’, Bertahun-tahun Merana

Awal permasalahan pertama,  pelaku yakni LK alias Eleh (40) warga Desa Guwa Kidul, Kecamatan Kaliwedi, Kabupaten Cirebon berkelahi dengan seseorang berinisial IA di Desa Guwa Lor.

BACA JUGA:ORIGINAL PABRIK, RX King Tahun 1983 Generasi Pertama, 'Inden' 3 Tahun Baru Dapat

Kemudian, IA lari ke kawan-kawannya di Guwa Kidul saat berada di rumah korban.

Pelaku masih ngejar ke Desa Guwa Kidul. Ketika sampai di rumah korban, pelaku malah menantang korban dengan membawa Celurit.

BACA JUGA:100 Persen Indonesia, Smartfren Luncurkan Program Baru, Targetnya Pelajar dan UMKM

Korban terpancing dan mengejar pelaku dengan membawa senjata tajam diduga jenis golok ke Blok 3 tempat pelaku bersama kawan-kawannya, yakni pelaku lainnya berinisial Li warga  Kecamatan Arjawinangun, Kabupaten Cirebon dan EI warga  Kecamatan Kaliwedi, Kabupaten Cirebon.

BACA JUGA:CSB Mall Beri Bantuan Pada 5 Panti Asuhan

Di sini diduga antar korban dan para pelaku terjadi perkelahian diduga menggunakan senjata tajam.

Diduga akibat dikeroyok para pelaku, korban meninggal dunia di lokasi kejadian akibat luka bacokan senjata tajam.

BACA JUGA:Program Beasiswa Bank Indonesia Cirebon, Begini Menurut Rektor Universitas Islam BBC

Setelah peristiwa tersebut, para pelaku kabur. Dan kasus ini masih dalam penyelidikan Unit Reskrim Polsek Kaliwedi dan Satreskrim Polresta Cirebon. (rdh)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase