Makin Mantap, Ada Menu Baru Khas Italia di Tiga Delapan Gelato and Coffee Cirebon

Makin Mantap, Ada Menu Baru Khas Italia di Tiga Delapan Gelato and Coffee Cirebon

Berbagai deretan menu terbaru khas Italian yang diluncurkan Tiga Delapan Gelato and Coffee. -APRIDISTA SITI RAMDHANI-RADAR CIREBON

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Tiga Delapan Gelato and Coffee terus berinovasi menghadirkan beragam menu pilihan favorit pelanggannya.

Kali ini meluncurkan deretan menu baru khas Italia. Beragam makanan, minuman, hingga dessert khas Italia disuguhkan.

Menu baru ini akan melengkapi pilihan makanan untuk bersantai di Tiga Delapan Gelato and Coffee yang berada di Kawasan District 38, Jalan Pangeran Drajat Nomor 47.

Koki Tiga Delapan Gelato and Coffee, Syifa menuturkan, di bulan ini Tiga Delapan Gelato and Coffee meluncurkan sepuluh menu baru khas Italia.

Terdiri dari makanan utama, dessert, dan minuman.

Untuk makanan utama, kali ini Tiga Delapan Gelato and Coffee menghadirkan Ittalian Pizza dengan tiga pilihan varian yakni Pepperoni, Supreme, dan Quarto Cheese.

Untuk Pepperoni, topping terdiri dari 9pepperoni, smoke ham, dan juga mozarella.

BACA JUGA:Para Ulama Jabar Rapat dengan Uu Ruzhanul Ulum Soal Al Zaytun, Menunggu Komando Ridwan Kamil

Sedangkan untuk varian Supreme terdiri dari jamur, bawang bombai, paprika, smoke beef, dan mozarella.

Untuk pecinta cheese sangat direkomendasikan mencicipi varian Quarto Cheese karena pizza satu ini terdiri dari empat jenis cheese, yakni saus keju, parmesan, mozarella, dan cheddar cheese.

Tak hanya itu, untuk menu utama, Tiga Delapan Gelato and Coffee juga menghadirkan Burger Croissant.

Berbeda dari burger pada umumnya, bun burger ini menggunakan croissant roll dengan patty yang dibuat dari campuran beef dan bumbu khas lainnya.

"Di dalamnya juga terdapat mozarella, sayuran, dan thousand island, makin nikmat dihidangkan dengan kentang goreng," jelasnya.

Usai menikmati hidangan utama, pelanggan juga kini bisa menikmati beragam pilihan menu dessert terbaru di Tiga Delapan Gelato and Coffee.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: