Citra Land Tawarkan Cash Back 50 Pembeli Pertama
CIREBON - Setelah cluster dua dirilis, CitraLand punya penawaran spesial kepada para customer. Keistimewaan berupa cash back telah disiapkan untuk 50 pembeli pertama. Head of Marketing Department, Henry Susilo Pekasa mengundang para customer untuk mendapatkan keistimewaan tersebut dengan mengunjungi pameran CitraLand Cirebon di CSB Mall hingga 31 Januari 2014. \"Kami memberikan keistimewaan bagi yang telah waiting list dengan cash back. Mereka mendapat prioritas pemilihan kavling lebih dulu plus cash back. Jadi kami percaya bahwa yang duluan beli harus yang paling untung. Tetapi, ini tidak menutup kemungkinan bagi customer umum. Untuk itu segeralah kunjungi pameran kami,\" katanya kepada Radar, Jumat (17/1). Cluster yang diberi nama The Crescent Tree ini hadir dengan tiga tipe yaitu Cedar 180/94, Acacia 144/70, dan Ebony 105/64. Berbeda dengan cluster satu, cluster dua mengusung desain arsitektur modern dan elegan di lingkungan yang asri dan hijau. Melihat letaknya, cluster dua ini sangat strategis. Selain bersebelahan dengan cluster satu Arborside, juga dekat dengan fasilitas olahraga Fit Centrum. Dengan jumlah rumah 156 unit, di hari pertama diluncurkan, telah 26 unit dipilih oleh customer yang waiting list. \"Di hari pertama cluster dua diluncurkan antusiasme dari pengunjung sangat bagus. Terbukti 50 persen lebih yang waiting list sudah memilih kavling,\" ujarnya. Soal price list dan site plan, CitraLand Cirebon sudah menyiapkannya untuk cluster dua. Dengan penambahan luas bangunan serta desain arsitektur yang berbeda dari cluster pertama, hal ini menjadi nilai lebih untuk cluster dua. \"Tapi kalau secara keseluruhan, CitraLand Cirebon punya konsep tujuh excelent points of ideal living. Yakni Site Positioning, Economic, Environment, Entertainment, Education, Wellness, dan Complete yang menjadikan perumahan ini paling prestisius, premium, dan limited di Kota Cirebon,\" paparnya. CitraLand Cirebon akan menjadi master piece hunian di Kota Cirebon. Diproyeksikan menjadi trend-setter baru kawasan residensial mewah, serta menjamin tingkat kenyamanan dan keamanan tinggi. Semuanya terangkum dalam satu kawasan hanya di CitraLand Cirebon. Untuk menciptakan kehidupan berkualitas yang didambakan para customer. \"CitraLand Cirebon merupakan hunian modern yang merepresentasikan gaya hidup yang lebih sehat, modern, bahagia dan sukses bagi para penghuninya,\" tuturnya. Teristimewa dari proyek ini, jalan utamanya akan membelah kawasan dan menghubungkan dua ekses utama, yaitu Jl Ciremai Raya dan Jl Lobunta. Di sepanjang jalan utama atau boulevard CitraLand Cirebon, akan berderet beberapa kawasan komersial yang tematik dan berdasarkan zooning. Mulai dari Entertainment, Education, Wellness, dan All Business. \"Lebih jauh, kita akan membangun kehidupan baru dengan menjadikan kawasan ini sebagai New CBD (Central Business District) in Cirebon,\" jelasnya. (nda/adv)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: