Melihat Tol Cisumdawu yang akan Diresmikan Presiden Jokowi 11 Juli, Bandung - Cirebon Terhubung Tol

Melihat Tol Cisumdawu yang akan Diresmikan Presiden Jokowi 11 Juli, Bandung - Cirebon Terhubung Tol

Melihat kondisi Tol Cisumdawu yang akan diresmikan Presiden Jokowi. -Rochamedia/Ist-radarcirebon.com

SUMEDANG, RADARCIREBON.COM - Melihat kondisi terkini dari Tol Cisumdawu yang akan diresmikan Presiden RI, Ir Joko Widodo (Jokowi) pada Selasa, 11, Juli 2023 nanti.

Ruas Jalan Tol Cileunyi Sumedang Dawuan setelah diresmikan presiden, akan langsung beroperasi secara fungsional pada seksi 4 sampai dengan 6.

Kemudian diprediksi Jalan Tol Cisumdawu sudah beroperasi penuh pada Agustus 2023 nanti. Sehingga Bandung - Cirebon akan terhubung sepenuhnya lewat akses bebas hambatan.

Saat ini, perjalanan dari Bandung ke Cirebon atau sebaliknya memang sudah terhubung via Jalan Tol Cipali - Cipularang - Purbaleunyi. Namun, perjalanan masih harus memutar hingga 200-an kilometer dengan waktu tempuh 3,5 jam. 

BACA JUGA:Bukan Pak Kumis dan Moeldoko, Ini 2 Beking Mahad Al Zaytun Sesungguhnya, Diungkap Syekh Panji Gumilang

Dengan adanya Tol Cisumdawu, jarak dari Cileunyi sampai Kertajati hanya 60-an kilometer dan sampai ke Cirebon hanya sekitar 100-an kilometer. Sehingga waktu tempuh akan sangat cepat. Sekitaran 1 jam saja.

Karenanya, keberadaan tol ini sudah sangat dinantikan. Termasuk untuk mendukung Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati di Kabupaten Majalengka.

Dari pantauan visual, saat ini sudah tidak ada pekerjaan di Tol Cisumdawu. Seluruh ruas jalan mulai dari Seksi 4 sampai dengan 6 selesai 100 persen dan siap digunakan.

Hanya sisa pekerjaan di Seksi 4 B yang masih dilakukan yakni untuk penyelesaian Interchange Legok dan main road juga Gerbang Tol Paseh.

BACA JUGA:Sedan Silver Nyaris Terjun ke Sungai, Motor Honda Scoopy di Kolong, Kecelakaan di Jalan Raya Serang Cirebon

Seperti diketahui, secara keseluruhan progres Jalan Tol Cisumdawu sudah selesai 100 persen dan siap dilintasi kendaraan. 

Akan tetapi tetap menunggu instruksi dari PT Citra Karya Jabar Tol (CKJT) selaku pengelola. Sekaligus keputusan dari Kementerian PUPR. 

Jalan Tol Cisumdawu memiliki total panjang 62 kilometer. Perjalanan dari Cileunyi sampai ke Dawuan hanya membutuhkan waktu kurang dari 1 jam dengan kecepatan rata-rqta 80-an kilometer.

Sebagai salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN) Tol Cisumdawu mengalami progres signifikan di tengah kondisi alam yang sangat menantang dan pembebasan lahan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: