4 Inovasi Usaha Mahasiswa STMIK IKMI Cirebon Sukses Raih Pendanaan P2MW

4 Inovasi Usaha Mahasiswa STMIK IKMI Cirebon Sukses Raih Pendanaan P2MW

PERAIH HIBAH: Prestasi bidang kemahasiswaan ditorehkan oleh mahasiswa STMIK IKM Cirebon dengan berhasil lolos Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW) 2023.-ist-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM  - Prestasi bidang kemahasiswaan kembali ditorehkan oleh mahasiswa STMIK IKM Cirebon dengan berhasil lolos Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW) 2023. STMIK IKMI Cirebon bahkan meloloskan empat Kelonpok Usaha sekaligus dalam program yang diinisiasi oleh Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa) Kemendikbud itu.

Ketua STMIK IKMI Cirebon Dr Dadang Sudrajat SSi MKom mengaku bangga dan mengapresiasi prestasi yang ditorehkan oleh mahasiswa STMIK IKMI Cirebon. Ia berharap dengan lolosnya pendanaan P2MW 2023, dapat menjadikan motivasi bagi mahasiswa dan mahasiswi untuk lebih banyak lagi mendapatkan pendanaan atau hibah dari Kemendikbud Ristek melalui Direktorat Belmawa.

Dadang menjelaskan, bahwa terdapat 32 proposal inovasi usaha yang diajukan oleh mahasiswa STMIK IKMI Cirebon. Namun setelah dilakukan seleksi di tingkat internal kampus, akhirnya diputuskan hanya ada 6 kelompok usaha yang diusulkan ke Direktorat Belmawa Kemendikbud Ristek.

"Alhamdulillah kelompok pengusul proposal P2MW STMIK IKMI Cirebon yang berhasil lolos ada empat kelompok. Ini juga berkat perjuangan yang maksimal dan arahan dari dosen pembimbing sehingga berhasil mendapatkan pendanaan," ungkapnya.

BACA JUGA:Kenali Kendala yang Sering Terjadi Pada Knalpot Sepeda Motor

BACA JUGA:Benarkah Dalang Kasus Vina Cirebon Belum Ditangkap, Sadullah: Namanya Akan Dimunculkan di Film

Adapun empat kelompok usaha mahasiswa STMIK IKMI Cirebon yang berhasil lolos P2MW 2023 adalah Astra Dguppy dengan pengusul Muhamad Hilman (Teknik Informatika) dengan dosen pembimbing Arif Rinaldi Dikananda MKom. Kelompok usaha Astra Dguppy merupakan inovasi usaha di bidang budidaya ini memperoleh pendanaan sebesar Rp 15.890.000,00.

Kelompok usaha kedua yang dinyatakan lolos adalah Airnet yang bergerak di bidang jasa dan perdagangan yang memperoleh pendanaan sebanyak Rp14.520.000,00. Kelompok usaha ini diketuai oleh Roni Saputra (Teknik Informatika) dengan dosen pembimbing Ade Irma Purnamasari.

Kemudian, ada kelompok usaha yang diketuai oleh Gita Antar Wulan (Teknik Informatika) dengan dosen pembimbing Fadhil Muhammad Basysyar MKom. Inovasi usaha yang mereka usung adalah TI3 Pakan Ikan Berkualitas, dari kategori Jasa dan Perdagangan. Kelompok usaha ini berhak atas pendanaan sebesar Rp8 juta.

Terakhir, kelompok usaha yang bergerak di bidang makanan dan minuman, yakni Rice Bowl Ayam Suwir yang berhak atas pendanaan sebesar Rp15 juta. Kelompok usaha ini diketuai oleh Santi Nurjulaiha (Teknik Informatika) dengan dosen pembimbing Arif Rinaldi Dikananda MKom.

BACA JUGA:Aplikasi Software Epson yang Inovatif & Fungsional

BACA JUGA:TERBARU, Panji Gumilang Bandingkan Alquran dengan Koran: Kalau Diinjak, Ingatkan Saja

Untuk diketahui, P2MW sendiri merupakan program penguatan ekosistem kewirausahaan di perguruan tinggi berupa pembinaan, pendampingan serta pelatihan (coaching) usaha kepada mahasiswa peserta P2MW. Mahasiswa peserta P2MW berkesempatan untuk mengikuti program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) berwirausaha di perguruan tinggi.

"Program ini sangat penting bagi perguruan tinggi dan mahasiswa dalam mencetak mahasiswa wirausaha serta membentuk ekosistem kewirausahaan di Perguruan Tinggi," jelasnya. (awr/opl)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: