Kodim 0614 Kota Cirebon Peringati Tahun Baru Islam

Kodim 0614 Kota Cirebon Peringati Tahun Baru Islam

Anggota Kodim 0614 Kota Cirebon mendengarkan tausiyah dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriyah.-Ist-

BACA JUGA:Saksi Hidup Peneliti Al Zaytun Tahun 2002 Angkat Bicara, ‘Obrak-abrik’ Kamar Syekh Panji Gumilang

Dalam tausiyahnya, Koptu Risno mengatakan Bulan Muharram merupakan salah satu bulan istimewa dalam kelender Islam.

Karena termasuk salah satu bulan al-asyhur al-hurum atau bulan-bulan yang dimuliakan, selain Dzulhijjah, Rajab, dan Dzulqaidah. 

Di mana dalam Bulan Muharram, merupakan salah satu bulan dilarang melakukan peperangan dan kemaksiatan.

"Keutamaan bulan Muharram tercantum dalam Al-Quran Surat At-Taubah ayat 36. Bulan ini merupakan salah satu bulan yang mulia," kata Koptu Risno.

BACA JUGA:Terungkap, Ternyata Ini Alasan Levy Madinda Pilih Nomor Punggung Bekas Firman Utina di Persib

Muharram adalah bulan yang memiliki makna penting bagi para nabi, yaitu Nabi Adam, Diciptakannya Nabi Adam AS dan istrinya Hawa. 

Selain itu, di bulan Muharram juga-lah Allah memberikan ampunan kepada Nabi Adam setelah memakan buah Khuldi yang dilarang oleh Allah SWT.

Hari Asyura adalah hari yang sangat penting dalam sejarah Islam karena terdapat banyak peristiwa besar yang terjadi. 

Asyura jatuh pada tanggal 10 Muharram, ini menjadikan bulan Muharram sebagai bulan yang istimewa.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Walikota Cirebon Nashrudin Azis Mengundurkan Diri, Tetapi Menjabat Walikota sampai Masuk DCT

Oleh karena itulah, umat Islam disunahkan untuk menjalani puasa Asyura pada tanggal 10 Muharram. 

Tak hanya itu, umat Islam juga disunnahkan menjalani puasa sehari sebelumnya yang disebut puasa Tasu'a pada tanggal 9 Muharram.

Puasa Terbaik Setelah Bulan Ramadan

Ada waktu-waktu terbaik yang dianjurkan untuk menjalani ibadah puasa, salah satunya di bulan Muharram. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: