Perbandingan Kapasitas Penumpang Bandara Kertajati dengan 4 Bandara Terbesar Di Indonesia

Perbandingan Kapasitas Penumpang Bandara Kertajati dengan 4 Bandara Terbesar Di Indonesia

Para calon jamaah haji asal Ciayumajakuning sedang mengantri di BIJB Kertajati untuk terbang ke Tanah Suci.-Kemenhub-RADARCIREBON.COM

MAJALENGKA, RADARCIREBON.COM - Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Majalengka merupakan satu dari beberapa Bandara terbesar di Indonesia.

Berdiri diatas lahan seluas 1.800 hektare di Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka, BIJB mampu menampung hingga 29 juta penumpang pertahun.

Bahkan, dengan panjang runway 3.000 meter diyakini pesawat berbadan lebar seperti Boeing 777 atau Airbus A380 dapat mendarat mulus di BIJB Kertajati.

Saat ini BIJB Kertajati baru melayani penerbangan umroh ke Arab Saudi dan Kuala Lumpur.

BACA JUGA:Bobotoh Harus Tahu, Kakek 82 Tahun Ini Pelatih Legendaris Persib Bandung, Kontribusinya Sangat Besar

Kedepan, mulai per 29 Oktober 2023 BIJB Kertajati akan melayani sejumlah rute penerbangan domestik, seperti Denpasar, Makassar, Balikpapan dan kota lainnya.

Berikut perbandingan kapasitas penumpang bandara yang ada di Indonesia:

1. New Yogyakarta International Airport (NYIA), Kulon Progo

Terletak di Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), bandara terbesar selanjutnya disebut New Yogyakarta International Airport (NYIA). 

Bandara yang baru diresmikan pada 2020 ini berdiri di atas lahan seluas 587 hektare dengan kapasitas 20 juta penumpang per tahun.

Bandara yang masih tergolong muda ini dikenal memiliki arsitektur dan desain yang futuristik. 

BACA JUGA:Wajib Tahu! Cara Tarik Tunai PayLater Akulaku Alias Gestun, Emang Bisa? Yuk Cek Dulu

Menelan biaya hingga Rp10 triliun, bandara ini dilengkapi dengan jalur kereta api sebagai jalur transportasi yang mengangkut penumpang dari dan menuju Kota Yogyakarta. 

2. Bandara Internasional Hang Nadim, Batam

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: