SSC Dongkrak Penjualan Vaio

SSC Dongkrak Penjualan Vaio

CIREBON - Pasar laptop Sony Vaio terus tumbuh positif. Terutama bagi kalangan kelas menengah atas, produk ini dipercaya mampu menambah prestise bagi pemiliknya. Bukan tanpa alasan, brand kenamaan Sony masih paling diakui di kelas produk elektronik dengan kualitas mumpuni. Salahsatu pusat penjualan Sony Vaio di Cirebon adalah Sinar Digital di Grage Mall. Menurut pemiliknya, Stefani, keberadaan Sony Service Center (SSC) di daerah Lemahwungkuk Kota Cirebon, cukup sinergis mendukung peningkatan penjualan Vaio. Keberadaan service center sebuah brand ternama, dalam penilaian Stefani sangat penting guna meraih kepercayaan konsumen terutama yang baru ingin menjajal suatu produk. “Jangan sampai, ada satu produk notebook yang begitu digandrungi pasar, namun karena service centernya terbatas di satu kota, mengecewakan konsumen. Karena bila ada komplain produk, akan lama ditangani sebab akses service center sulit dijangkau,” tuturnya kepada Radar, kemarin (5/1). Stefani menyebutkan kecenderungan pasar hingga sekarang memang memilih satu produk notebook yang sudah begitu dikenal. Namun pasar Sony Vaio terutama bagi kalangan atas masih cukup stabil. Beberapa tipe Sony Vaio tersedia di Sinar Digital. Seperti tipe EB yang dibanderol mulai Rp7 jutaan, tipe seri X dijual Rp12 jutaan dan seri EA ditawarkan Rp8 jutaan. “Secara keseluruhan per bulan produk Sony Vaio mampu kami pasarkan lebih dari 5 unit,” katanya seraya menyebutkan garansi semua produk Sony Vaio 1 tahun. (ron)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: