Warga Cirebon Yuk Manfaatkan Uji Emisi Kendaraan Gratis dari Dishub Kota Cirebon, Catat Tanggal dan Lokasi

Warga Cirebon Yuk Manfaatkan Uji Emisi Kendaraan Gratis dari Dishub Kota Cirebon, Catat Tanggal dan Lokasi

Uji emisi kendaraan gratis di Kota Cirebon dalam rangka Harhubnas.-Dedi Haryadi-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM – Masyarakat CIREBON dan sekitarnya dapat memanfaatkan uji emisi gratis dalam rangka Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas).

Pelaksanaan uji emisi gratis khusus kendaraan roda empat di Kota Cirebon dihelat selama 3 hari mulai 20, 21, dan 23 di 3 lokasi berbeda.

Untuk tanggal 20 September 2023 dilaksanakan di Halaman Balaikota Cirebon, 21 September 2023 di Pelabuhan Cirebon dan 22 September 2023 di Bandara Cakrabhuwana Penggung Kota Cirebon.

“Uji emisi gratis dilaksanakan untuk mengukur kadar emisi di kendaraan dan untuk menciptakan kualitas udara di Kota Cirebon lebih bersih. Mudah-mudahan menjadi berguna bagi masyarakat,” kata Kepala Dishub Kota Cirebon, Andi Armawan, kepada radarcirebon.com, Rabu, 20, September 2023.

BACA JUGA:5 Fakta Unik Hugo Samir Pencetak Gol Indonesia vs Kirgistan, Anak Tengil Juara Adzan dan Hafiz Alquran

Diungkapkan dia, penting untuk kendaraan melakukan uji emisi. Sebab, wacananya ke depan, saat perpanjangan STNK atau pajak kendaraan harus disertai lulus uji emisi.

“Intinya kita ingin mengurangi polusi di Kota Cirebon. Untuk kendaraan yang tidak lulus uji emisi, tentu harus melakukan perbaikan,” katanya.

Dengan adanya uji emisi secara gratis, Andi mengajak masyarakat umum memanfaatkan kegiatan ini, untuk mengetahui kondisi kendaraannya.

Sementara ini, uji emisi baru untuk kendaraan roda empat, berikutnya akan dikerjasamakan untuk kendaran roda 2.

BACA JUGA:Hanya 10 Menit Bisa Ajukan KUR BankBCA Secara Online, Isi E-Form Berikut, Limit sampai Rp 500 Juta

Selain uji emisi, masyarakat juga diharapkan beralih ke transportasi masal. Misalnya sudah ada angkot hingga Bus Rapid Transit (BRT) Trans Cirebon.

Sehingga bisa mengurangi penggunaan kendaraan bermotor di Kota Cirebon.

Kondisi Angkot di Kota Cirebon

Sementara itu, kondisi Angkot di Kota Cirebon, diakui Andi memang sedang tidak baik-baik saja.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: