7 Amalan Pembuka Rezeki Menurut Ajaran Islam, Insya Allah Mengalir
Amalan pembuka pintu rezeki menurut ajaran Islam. Foto:-Michael Burrows-pexels.com
Sesuai tuntunan dari Rasulullah, bahwa saat kita berdoa meminta kebaikan dari rezeki yang halal dan barokah untuk orang lain, maka Allah akan memberikan kebaikan serupa kepada kita.
Nabi M uhammad bersabda:
"Doa seorang Muslim untuk saudaranya yang tidak hadir (yang tidak dapat menjawab doa itu) adalah doa yang akan dikabulkan. Terdapat malaikat yang akan mengatakan, 'Amin, dan bagimu juga yang sama'," (HR. Muslim).
7. Tawakal kepada Allah
Terakhir, amalan pembuka pintu rezeki menurut ajaran Islam adalah bertawakal kepada Allah.
Nabi Muhammad mengajarkan pentingnya tawakal. Tawakal artinya menggantungkan takdir hanya kepada Allah. Namun, tawakal bukan berarti pasrah sepenuhnya.
Nabi mengajarkan umatnya untuk selalu berusaha. Kemudian menggantungkan hasilnya kepada Allah.
Beliau bersabda:
"Jika kamu semua hanya mengandalkan Allah dengan sungguh-sungguh, tentu Allah akan memberikan rezeki seperti yang diberikan kepada burung; ia berangkat pagi dengan perut kosong dan pulang sore dengan perut penuh," (HR. Ahmad).
Nah, demikianlah 7 amalan pembuka pintu rezeki menurut ajaran Islam yang diulas kali ini.
Tentu saja, tuntunan dari Rasulullah Muhammad SAW ini harus bisa diamanlak dengan baik dan rutin. Niat yang ikhlas dan hati yang bersih.
Yang penting untuk diingat adalah kita beribadah dengan tujuan menghambakan diri kepada Allah. Sementara itu, urusan rezeki merupakan rahasia Allah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: