Gaji Bulan Oktober ASN Pemkot Cirebon Tersendat, Senin 6 November 2023 Baru Cair?

Gaji Bulan Oktober ASN Pemkot Cirebon Tersendat, Senin 6 November 2023 Baru Cair?

ASN di Lingkungan Pemkot Cirebon mengalami keterlambatan gaji bulan Oktober 2023.-Dok-radarcirebon.com

Dia sempat mendapatkan kabar gaji dicairkan paling lambat Jumat 3 November 2023, tapi ternyata batal dan kemungkinan baru cair Senin depan. 

"Kabarnya malah hari Senin (6 November 2023)," ujarnya. 

BACA JUGA:Fans MU Siap-siap Masuk Goa Lagi, Tandang ke Fulham, 2 Pemain Cidera

BACA JUGA:Abdillah Onim dan Keluarganya Berhasil Dievakuasi dari Gaza: Alhamdulillah Sudah Tiba di KBRI Kairo

Terpisah, Sekda Drs H Agus Mulyadi MSi menegaskan, gaji seluruh ASN Pemkot Cirebon aman. 

Bahkan dirinya sudah menandatangani SPM sebagai KPA di lingkungan setda. 

“Kalau bisa cepat hari ini (Jumat) karena saya sudah tanda tangan ceknya sekitar Rp1,2 miliar. Itu hanya setda," ucap H Agus Mulyadi.

Adapun total gaji yang harus diterima oleh seluruh ASN Kota Cirebon, dijelaskan H Agus sebanyak Rp33 miliar. 

BACA JUGA:Dunia Harus Bertanggungjawab, Butuh Uang Segini untuk Pulihkan Palestina dari Serangan Israel

BACA JUGA:Waspada! Bakteri Salmonella Terdapat dalam Telur, Bisa Berbahaya Jika Cara Memasaknya Tidak Benar

"Kalau se Kota Cirebon sekitar Rp32 miliar sampai 33 miliar. Itu termasuk gaji dan TPP. Untuk gaji pokoknya sekitar Rp22 miliar dan sekitar Rp9 miliar untuk TPP,” terang Sekda Agus Mulyadi. 

Sekda beralasan gaji telat karena nomor register baru kemarin diterima pemkot, di mana evaluasi gubernur baru turun pekan kemarin. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: