Di Cirebon Ada Pitu Adzan, Di Kuningan 100 Orang Adzan Untuk Tolak Bala

Di Cirebon Ada Pitu Adzan, Di Kuningan 100 Orang Adzan Untuk Tolak Bala

Pitu Adzan atau Adzan Pitu menjadi warisan budaya dari Cirebon yang tetap lestari hingga sekarang. Di Kuningan terdapat tradisi yang nyaris serupa.-Dok-radarcirebon.com

BACA JUGA:Inilah Rekomendasi Resort Di Ciwidey yang Cocok untuk Keluarga, Ada Kolam Air Panasnya.

“Kita masih menjaganya dan itu turun temurun,” kata Sarman.

Meski jarang dilakukan, menurut Sarman Tradisi Ratib tetap dilestarikan oleh warga Desa Sangkanerang hingga sekarang.

Terakhir tradisi tersebut dilakukan saat wabah virus Covid-19 melanda di Negara Indonesia di awal tahun 2020.

Selain memiliki Tradisi Ratib, di Desa Sangkanerang terdapat sebuah situs peninggalan yang masih terjaga hingga sekarang.

BACA JUGA:Misteriusnya Timnas Indonesia U-17, Pelatih Ekuador Sulit Cari Informasi

Tempat tersebut disebut Situs Buyut Salam. Konon, menjadi tempat para calon kepala desa (kuwu) untuk berziarah sebelum mereka maju dalam pemilihan.

Meski berada di wilayah Kabupaten Kuningan, Situs Buyut Salam masih memiliki ikatan sejarah dengan Mbah Kuwu Sangkan yang ada di Kabupaten Cirebon.

Sudah menjadi tradisi menjelang pemilihan kuwu, baik di Kabupaten Kuningan atau Kabupaten Cirebon, para calon kuwu akan mendatangi Situs Buyut Salam.

Menurut cerita yang beredar, jika para calon kuwu yang hendak maju di pemilihan mengunjungi Situs Buyut Salam, kemenangan akan mereka dapatkan.

BACA JUGA:Manfaat ASI, Wajib Diketahui Bagi Calon Bunda

Selain berkunjung untuk berziarah, di situs tersebut terdapat sebuah batu yang bisa dijadikan sebagai pertanda.

Jika mampu mengangkatnya, maka akan menjadi pertanda baik. Namun beda cerita jika tidak berhasil mengangkatnya.

Berada di bawah kaki Gunung Ciremai, Situs Buyut Salam kini menjadi destinasi wisata religi.

Banyak warga dari luar kota, sengaja datang untuk berziarah, bahkan ada yang bermalam di lokasi tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: