Kisah Paolo Maldini yang Akhirnya Meninggalkan AC Milan, Merapat ke Al Ittihad

Kisah Paolo Maldini yang Akhirnya Meninggalkan AC Milan, Merapat ke Al Ittihad

Paolo Maldini dirumorkan memilih bergabung ke Al Ittihad. Foto:-Net-

Kisah Paolo Maldini yang Akhirnya Meninggalkan AC Milan, Merapat ke Al Ittihad

RADARCIREBON.COM - Paolo Maldini meninggalkan AC Milan akhir musim lalu melepaskan jabatannya sebagai direktur teknik.

Setelah pensiun sebagai pemain, Maldini memilih untuk terus mengabdikan dirinya di AC Milan. Dia kembali ke sepak bola untuk menjadi direktur teknik raksasa Italia itu sejak tahun 2018.

Kontraknya di Milan sampai musim panas 2024 tapi akhir musim ini dia memilih untuk hengkang. Keputusannya pergi dipicu perselisihan dengan pemilik klub. 

Sejak keputusannya meninggalkan AC Milan, Maldini belum memberikan pernyataan resmi. Dia tampaknya lebih memilih untuk memendam permasalahan itu sendiri dengan tidak mendekati sorotan media.

BACA JUGA:1.000 Lebih Santri Cirebon Ikuti Kirab Hari Santri Nasional

BACA JUGA:80 Persen Suara di Jawa Barat, Target Amin dari Ahmad Syaikhu PKS

Sebelum hengkang, legenda full back AC Milan dan Timnas Italia ini, terus memberikan kontribusi penuh untuk klub Kota Mode tersebut. 

Il Capitano - julukan Maldini dari suporter AC Milan - menjalankan seluruh tugas khususnya soal kebijakan transfer permain selama menjabat direktur teknik.

Dia bekerja sama dengan Ricky Massara yang menjabat direktur olahraga di Milan. Lewat dua sosok ini lah urusan transfer pemain AC Milan dijalankan.

Hubungan baik itu akhirnya retak. Menjelang akhir musim lalu, Maldini dan Ricky Massara terlibat perselisihan dengan pemilik klub. Hal ini menyebabkan kontrak mereka diputus oleh Milan.

BACA JUGA:Jalan Baru di Kabupaten Kuningan Hampir Selesai, Rute Baru ke Kawasan Wisata Palutungan

Kini setelah Maldini putus hubungan dengan Rossoneri, rumor mulai bermunculan. Dia dikabarkan bakal kembali ke dunia sepak bola. Bukan di Italia tapi menyebrang ke Liga Arab.

Rumor ini semakin kuat setelah muncul dalam unggahan akun Fabrizio Romano di media sosial X (dulu Twitter).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: