14 Kabupaten dan Kota di Jabar Raih Predikat Kota Sehat, Berikut Daftarnya

14 Kabupaten dan Kota di Jabar Raih Predikat Kota Sehat, Berikut Daftarnya

Penghargaan untuk Kabupaten Kota Sehat (KKS). 14 wilayah di Jabar memperoleh penghargaan Swasti Saba 2023.-Ist-

RADARCIREBON.COM - Sebanyak 14 kabupaten dan kota di Jawa Barat (Jabar), mendapat penghargaan Swasti Saba atau kabupaten kota Sehat (KKS) dan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) tahun 2023.

Penghargaan Swasti Saba dan STBM kepada 14 Kabupaten dan Kota di Jawa Barat itu, diberikan oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Adapun penghargaan dilaksanakan di Grand Ballroom Hotel Kempinski, Jakarta Pusat, Selasa 28 November 2023 malam. 

Penghargaan tersebut, terkait dengan peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-59 yang diberikan kepada 169 kabupaten dan kota di seluruh Indonesia.

BACA JUGA:Pelatihan Tular Nalar untuk Tangkal Hoaks Pemilu 2024, Digelar Jurusan KPI IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Acara penganugerahan tersebut dibagi menjadi beberapa kategori penghargaan. Sebanyak 136 kabupaten dan kota menerima penghargaan Swasti Saba, 33 wilayah lainnya menerima penghargaan STBM. 

Untuk penghargaan Swasti Saba, sebanyak 27 kabupaten dan kota menerima penghargaan kategori Swasti Saba Wistara.

Sementara 34 kabupaten dan kota, menerima penghargaan Swasti Saba Wiwerda. Sedangkan 75 kabupaten dan kota menerima Swasti Saba Padapa.

Sementara untuk STBM, 20 kabupaten dan kota menerima penghargaan sebagai STBM Pratama, 9 kabupaten dan kota Madya, dan 4 Kabupaten dan kota Paripurna.

BACA JUGA:Sidkon Siap Kawal Perjuangan FCTM di Provinsi Jabar

Adapun untuk Jawa Barat, sebanyak 14 Kabupetan dan Kota meraih penghargaan dengan 3 kategori tersebut. Bahkan 4 kota dan kabupaten lainnya mendapat STBM award.

Berikut ini, 14 Kabupaten dan kota yang memperoleh Swasti Saba dalam 3 kategori:

1. Kota Banjar (Wiwerda)

2. Kota Bandung (Wiwerda)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: