Abdee Slank Mundur Jadi Komisaris PT Telkom Indonesia Karena Dukung Ganjar-Mahfud

Abdee Slank Mundur Jadi Komisaris PT Telkom Indonesia Karena Dukung Ganjar-Mahfud

Abdee Negara saat bersama Menteri BUMN Erick Thohir. -@abdeenegara-Instagram

Sebagai informasi, Abde slank diangkat oleh Menyeri BUMN Erick Thohir sebagai komisaris PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM) melalui keputusan ini lewat Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST), pada Jumat 28 Mei 2021 lalu.

BACA JUGA:Keren! Mundupesisir Ditetapkan Desa Wisata Bahari oleh KKP RI

Pengangkatan Abdee menarik perhatian publik sebab selama ini ia lebih dikenal lewat kiprahnya di dunia musik sebagai musisi sekaligus gitaris di salah satu personel band legendaris di Indonesia.

Pemilik nama lengkap Abdi Negara Nurdin itu memulai pendidikan musik di sekolah milik Dwiki Darmawan pada usia 20 tahun. 

Abdee kemudian bergabung dengan sejumlah band, seperti Flash, Interview, dan Enemest pada posisi gitaris.

Pria kelahiran Donggala, Sulawesi Tengah, 28 Juni 1968 ini pun bergabung dengan Slank menggantikan posisi Pay pada 1997. 

Ia berhasil menampilkan penampilan terbaik dan melebarkan sayap menjadi penulis lagu hingga produser. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase