Hari Pertama Main Sepeda di Malaysia, Jajal Jalan Perseketuan Slim River - Ipoh 104 Km, Elevasi 500 M

Hari Pertama Main Sepeda di Malaysia, Jajal Jalan Perseketuan Slim River - Ipoh 104 Km, Elevasi 500 M

Azrul Ananda School of Suffering (AASoS) menjajal rute Jalan Perseketuan Slim River - Ipoh 104 Km.-Dokumentasi-radarcirebon.com

Mobil-mobil juga membantu mengawal, termasuk ada satu mobil mengawal peserta paling belakang. Cuaca panas terus terasa, walau sempat sedikit kena gerimis di tengah-tengah.

Pada tahun-tahun sebelumnya, hari pertama biasanya sudah langsung menanjak. Bahkan langsung menanjak 60 km, lebih dari 1.500 elevation gain, menuju Cameron Highlands.

BACA JUGA:Timnas Indonesia Lolos Semi Final, Tantang Thailand di AFC eAsian Cup 2023

Bagi yang sudah merasakan keduanya, ada yang merasa pilihan tahun ini lebih nyaman. "Saya jelas memilih datar 100 km daripada menanjak 60 km," celetuk Vee Gusti dari Jakarta.

Fernando Sindu, Chef atau juru masak terkenal di tanah air ini, baru kali pertama ikut makn sepeda di Malaysia. Dia mengaku terkesan dengan jalanan di Negeri Jiran ini.Walau tidak seratus persen mulus, kualitas aspal pada umumnya lebih menyenangkan. 

Sepeda terasa lebih menggelinding, tapi ban tetap "lekat". Walaupun di sejumlah tempat ada tambalan-tambalan, tidak membuat jalan terasa bumpy yang getarannya bisa menyiksa badan.

Meski demikian, Chef Nando merasa tetap lelah. "Saya praktis tidak tidur semalam. Kalau tidur takut tidak bisa bangun untuk ke bandara. Jadi hanya tidur waktu di pesawat,” akunya.

BACA JUGA:Gelora Beberkan 7 Alasan Pilpres 1 Putaran

Yang menarik, usai beres-beres di hotel, Chef Nando dijadikan patokan peserta lain untuk kulineran di Ipoh.

Kebetulan, sebelum berangkat, dia sudah melakukan research hendak makan di mana saja. 

Sayang, beberapa pilihan sudah tutup atau hanya buka pagi hingga sore. Namun, pilihan restoran ayamnya malam itu sangat jitu! “Harus ada orang yang mengerti kuliner, lalu ikut dia,” ucap Ivo Ananda, istri Azrul Ananda.

"Saya mencari referensi dari blogger-vlogger lokal. Kalau minimal ada tiga orang bilang enak, itu tandanya memang enak. Kalau hanya satu belum tentu bisa dipercaya", ungkap Chef Nando.

BACA JUGA:Jelang Pencoblosan, Pj Sekda JabarTaufiq : ASN Pemdaprov Jabar Diingatkan agar Tetap Netral

Inilah Peserta AA SoS Malaysia Training Camp 2024:

1. Asril Kurniadi Adenan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: