Anggota DPR RI Sorot Jumlah Penumpang Bandara Kertajati Hanya 1.500 per Hari: Harus Dicarikan Cara

Anggota DPR RI Sorot Jumlah Penumpang Bandara Kertajati Hanya 1.500 per Hari: Harus Dicarikan Cara

Penumpang Bandara Kertajati masih terbilang sepi, karena hanya rata-rata 1.500 per hari.-Istimewa - Tangkapan Layar-radarcirebon.com

BACA JUGA:Pendaftaran Volunteer PON XXI Aceh-Sumut Sudah Dibuka, Bagi yang Minat Bisa Cek Link Dibawah Ini

"Masalah pertama terkait harga avtur. Di sini (Bandara Kertajati) lebih mahal dari harga avtur di Cengkareng," kata Herman Khaeron.

Menurut dia, harga avtur di BIJB Kertajati tentu tidak masuk akal. Pasalnya jarak dari Kecamatan Kertajati ke Kilang Pertamina Balongan lebih dekat daripada ke Bandara Internasional Soekarno Hatta (Bandara Soetta).

"Transportasi ke sini lebih dekat, mungkin karena penggunaannya lebih sedikit dari Cengkareng. Jadi di sini lebih mahal," kata -Kang Hero- sapaan akrabnya.

Hero menambahkan, bila harga avtur tersebut berpengaruh pada harga tiket, tentu saja harus ada solusi. Pertamina didorong memberikan harga yang sama.

BACA JUGA:KUA Bakal Bertransformasi Menjadi Pusat Pelayanan Semua Agama

"Saya kira ini harus jadi pertimbangan. Pertamina hargs memberikan harga yang sama," tandasnya.

Seperti diketahui, Bandara Kertajati saat ini beroperasi dengan 7 rute penerbangan domestik seperti Bali, Balikpapan, Banjarmasin, Batam, Makassar, Palembang, dan Medan.

Namun dari rute penerbangan domestik itu, hanya 3 yang reguler dioperasikan yakni Bali, Balikpapan, dan Medan. Sedangkan rute lainnya relatif jarang dioperasikan.

Sedangkan untuk rute internasional yang dioperasikan hanya penerbangan Kuala Lumpur - Bandara Kertajati dengan frekuensi 4 kali seminggu.

BACA JUGA:Mau Nonton MotoGP 2024 Langsung di Mandalika? Buruan Pesen Tiketnya Sekarang!

Dalam waktu dekat, manajemen Bandara Kertajati telah berkoordinasi dengan maskapai untuk membuka rute potensial lainnya yakni penerbangan internasional ke Malaysia.

Kemungkinan juga rute domestik untuk relasi penerbangan Kertajati - Surabaya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: