3 Tersangka Ngopi di Cirebon, Berikut Ini Rekonstruksi Pembunuhan Oleh Caleg DPR RI

3 Tersangka Ngopi di Cirebon, Berikut Ini Rekonstruksi Pembunuhan Oleh Caleg DPR RI

Reka adegan Devara cs singgah dan ngopi di sebuah kafe jalan Tentara Pelajar, Kota Cirebon. Foto:-Dedi Haryadi-Radarcirebon.com

BACA JUGA:Daftar Caleg Lolos ke DPRD Kabupaten Kuningan, Berikut Daftar Suara Terbanyak

Disebutkan bahwa, ketiga tersangka beristirahat di kafe jalan Tentara Pelajar Kota Cirebon sekitar 1,5 jam. Lalu melanjutkan perjalanan ke arah Kuningan.

Sesampainya di Kuningan, lanjut AKBP Indra Hermawan, mobil yang digunakan ketiga tersangka mengalami kerusakan.

"Mobil yang dikendarai ketiga pelaku mengalami kerusakan kemudian di-towing," jelas AKBP Indra.

Untuk rekonstruksi TKP Kuningan telah dilaksanakan di halaman Mapolres Cirebon Kota. Yakni, dimulai dengan peristiwa mobil mogok dan salah satu pelaku menghubungi towing.

Mobil yang disewa oleh para pelaku kemudian dinaikan ke towing untuk melanjutkan perjalanan menuju Ciamis.

"Jadi totalnya di sini ada dua TPK yaitu E Space dan juga di Jalan Kuningan dengan delapan adegan," tutur Indra.

Otak Pembunuhan Caleg DPR RI

Seperti diberitakan sebelumnya, pembunuhan berencana dengan motif cinta segitiga terjadi di kawasan Kabupaten Bogor.

Kasus ini bermula dari penemuan mayat di Kota Banjar, Jawa Barat. Kemudian polisi melakukan pengembangan dan ditangkaplah 3 tersangka.

Otak pembunuhan berencana ini ternyata Caleg DPR RI dari Dapil Sumedang, Majalengka, Subang bernama Devara Putri Pradana.

Motifnya adalah cinta segi tiga. Devara cemburu kepada kekasihnya yakni Didot Alfiansyah yang memiliki kekasih lain yakni korban, Indriana.

Karena Didot ingin kembali kepada Devara, kemudian Devara memberikan syarat yakni menghabisi nyawa korban. 

Didot kemudian merekrut Muhammad Reza untuk mengeksekusi korban. Aksi pembunuhan dilakukan di Desa Cijayanti, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Selasa (20/2/2024). (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: