Blak-Blakan Pelatih Korsel Tentang Qatar, Bersyukur Ketemu Indonesia

Blak-Blakan Pelatih Korsel Tentang Qatar, Bersyukur Ketemu Indonesia

Pelatih Korea Selatan (Korsel) Hwang Sun Hong, memberikan penilaian jujur perihal Qatar sebagai tuan rumah. Dirinya merasa lega melawan Timnas Indonesia U23 di babak 8 besar Piala Asia U23.-Tangkapan layar-Instagram @kabar.timnas

"Jujur kami akui laga melawan Qatar tentu akan lebih sulit karena Qatar adalah tuan rumah," ujarnya saat konferensi pers.

Pertandingan Korsel vs Indonesia, bakal berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat 26 April 2024, pukul 00.30 WIB.

BACA JUGA:Kemenag Kuningan Minta Maaf, Sebar Info Tidak Valid Tentang H Acep Purnama

Jelang laga tersebut dimulai, pelatih Shin Tae Yong (STY) menegaskan komitmennya untuk Indonesia.

STY akan bersikap profesional di pertandingan melawan Korsel. dirinya memastikan tidak akan setengah hati menghadapi tim nasional negaranya itu.

"Memang posisi saya sekarang apa? Maksudnya pelatih kepala negara mana gitu?," kata STY ketika ditanya lebih bangga melihat Indonesia lolos ke Olimpiade atau Korsel menjadi juara Piala Asia U-23 2024.

Pelatih 53 tahun itu akan berusaha supaya Indonesia bisa mengalahkan Korsel. 

BACA JUGA:Bukan 2, Ini Dia Jumlah Pelaku Maling Motor di Setupatok Cirebon yang Sebenarnya, S Mengaku ke Polisi

Dengan melaju ke babak semifinal, Indonesia lebih dekat dengan targetnya, yakni meraih tiket ke Olimpiade Paris 2024.

Juara, runner-up, dan peringkat tiga Piala Asia U23, bakal mendapatkan tiket otomatis ke Olimpiade. 

Sementara itu, tim peringkat empat akan bertanding dengan wakil dari Afrika, untuk memperebutkan 1 tiket ke Olimpiade 2024.

Meski di atas kertas Korsel lebih diunggulkan, tetapi STY tidak merasa inferior. 

BACA JUGA:Kronologi Maling Motor Tertangkap di Setupatok Cirebon, Dikejar Korban, Sempat Dipukuli

Dirinya bahkan merasa lebih tenang menghadapi Korsel, apalagi tim asuhannya punya waktu istirahat satu hari lebih banyak dari lawannya itu.

Indonesia melakoni laga terakhir Grup A pada Minggu 21 April 2024 sore waktu Doha. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: