Korban Tersangkut di Bawah Jembatan, Tertemper Kereta Api Jalur Cirebon-Cangkring

Korban Tersangkut di Bawah Jembatan, Tertemper Kereta Api Jalur Cirebon-Cangkring

Petugas mengevakuasi jasad seorang pria korban tertemper kereta api di jalur Cirebon-Cangkring, Selasa (28/5/2024). Foto:-Istimewa -Radarcirebon.com

Korban Tersangkut di Bawah Jembatan, Tertemper Kereta Api Jalur Cirebon-Cangkring

CIREBON, RADARCIREBON.COM – Seorang pria tertemper kereta api ditemukan tersangkut di bawah jembatan jalur Cirebon-Cangkring kilometer 215+0.

Peristiwa tragis ini terjadi pada Selasa dini hari 28 Mei 2024 sekitar pukul 1.30 WIB.

Peristiwa bermula ketika KA 151 (Tawang Jaya Premium) relasi Semarang Tawang – Pasar Senen tertemper orang di Petak Jalan Cirebon – Cangkring.

Petugas menerima laporan kejadian tersebut dari masinis sekitar pukul 1.30 WIB. 

BACA JUGA:Linda yang Asli Tidak Punya Tato di Tangan, Begini Pernyataan Putri Maya

BACA JUGA:Mulai 20 Mei 2024, Setiap Pekerja Wajib Menjadi Peserta Tapera, Berikut Penjelasannya

Dalam laporan resmi PT KAI disebutkan bahwa masinis KA 151 Tawang Jaya Premium sudah membunyikan semboyan 35.

Namun demikian, seseorang yang berada di jalur kereta api tersebut tidak menghiraukannya hingga akhirnya menemper KA  151 Tawangjaya Premium.

Berdasarkan laproan masinis, personil Polsuska langsung menuju ke lokasi untuk memastikan insiden tersebut.

Kemudian di sekitar lokasi kejadian ditemukan seorang pria tersangkut di bawah jembatan tepatnya di KM 215+1/2. 

BACA JUGA:Korlantas Polri Luncurkan Jenis SIM C1, Berikut Kegunaannya..

BACA JUGA:Innalilahi Wa Innailaihi Rojiun! Selamat Jalan Pak Iing Casdirin

Kondisi korban mengalami luka berat dan sudah meninggal dunia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: