Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Resmi Jadi WNI, Timnas Indonesia Bakal Tambah Gacor

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Resmi Jadi WNI, Timnas Indonesia Bakal Tambah Gacor

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).-@erickthohir-Instagram

RADARCIREBON.COM - Timnas Indonesia kini mendapatkan amunisi baru setelah Mees Hilgers dan Eliano Reijnders resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders ditetapkan sebagai WNI usai keduanya mengucapkan sumpah, Senin 30 September 2024.

"Saya mengakui, tunduk dan setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia," kata pemandu sumpah yang diikuti oleh Mees Hilgers dan Eliano Reijnders sebagaimana dikutip dari akun Instagram Ketua PSSI Erick Thohir, Senin.

Dalam captionnya, Erick Thohir mengungkapkan kini Mees Hilgers dan Eliano Reijnders resmi menjadi WNI usai mengucapkan sumpah.

BACA JUGA:Siti Farida Ajak Warga Kota Cirebon Teladani Akhlak Mulia Nabi Muhammad SAW

BACA JUGA:3 Jenis Jus Sayuran yang Dapat Turunkan Kolesterol

BACA JUGA:Muscab DPC XTC Kabupaten Cirebon, Siap Kawal Program Pembangunan dan Bersinergi dengan Pemerintah

"Mees Hilgers dan Eliano Reijnders telah resmi menjadi Warga Negara Indonesia setelah pengambilan sumpah di Brussel, Belgia," tulis Erick.

Pria yang menjabat sebagai Menteri BUMN itu berterima kasih kepada Ketua DPR, Pimpinan dan Anggota DPR, juga Bapak Menteri yang telah membantu mempercepat proses naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders.

"Terima kasih Bapak Presiden, Ketua DPR, Pimpinan dan Anggota DPR, juga Bapak Menteri, atas dukungannya dan memungkinkan percepatan sumpah dua pemain naturalisasi kita, Mees dan Eliano," ujar Erick.

Sebelumnya, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengatakan pengambilan sumpah setia sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) Mees Hilgers dan Eliano Reijnders akan dilakukan di Belanda.

BACA JUGA:Bangun Komitmen dengan Rakyat, Pasangan RAHIM Keluarkan 4 Poin Pakta Integritas

BACA JUGA:Kurang Dari Seminggu, Kebakaran Hebat Terjadi di Kuningan Dipicu Tabung Gas

BACA JUGA:Minibus yang Dikendarai Kades Babakan Sari Bantarujeg Majalengka Terperosok Parit di Dukupuntang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: