Realme C53, Smartphone Terjangkau untuk Penuhi Kebutuhan Harian
Realme C53 smartphone dengan harga terjangkau.-Istimewa-Radar Cirebon
RADAR CIREBON - Realme C53 membawa sejumlah keunggulan dan menjawab kebutuhan harian anda dengan smartphone performa yang baik di kelasnya.
Terlebih, Realme C53 di bandrol dengan harga yang sangat terjangkau di Indonesia. Produk ini dijual mulai dari harga Rp2 juta, bahkan bisa dibawah itu.
Realme C53 menjadi salah satu HP yang worth it dari segi harga dengn berbagai fitur manarik.
Fitur tersebut berupa fast charging 33 W SUPERVOOC, Shiny Champion Design, Minic Capsule, Kamera 50 MP, dan desain tipis 7.49mm Ultra Slim.
BACA JUGA:Timnas Indonesia Bertolak ke Bahrain, Berikut Nama Pemain Liga 1 yang Dibawa
Kelebihan Realme C53
1. Body Tipis dengan Desain Elegan
Realme C53 hadir dengan tampilan desain yang elegan, penampilan HP ini sebagai Shiny Champions Design.
Varian warna yang ditawarkan yakni Midinight Black dan Champion Gold. Bodi belakang realme C53 dilapisi dengan Golden Slik Gradient Coating, menjadikan tampilan pada body smartphone ini berkilau seperti emas murni.
BACA JUGA:20 Desa di Kabupaten Cirebon Kekeringan, BPBD Kirim Bantuan Air
Body belakang realme C53 dihiasi oleh modul kamera berukuran besar dan satu LED Flash.
Di sisi kiri, ada slot untuk SIM Card dan Kartu SD, sedangkan di sebalah kanan terdapat tombol volume dan sensor sidik jari.
Di bagian bawa terdapat satu buah speaker, mikrofon, port USB tipe-C, dan juga port audio jack 3.5 mm.
Realme C53 menjadi salah satu HP realme dengan body paling tipis. Ketebalannya hanya mencapai 7.49 mm.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: