Lebih Hemat Pakai Telkomsel Poin, Bisa Transaksi di Tenant Kuliner hingga Laboratorium Kesehatan
Telkomsel Poin dapat ditukarkan dengan beragam voucher diskon di aplikasi MyTelkomsel, buat transaksi lebih hemat-APRIDISTA SITI RAMDHANI-RADAR CIREBON
RADAR CIREBON - Bukan hanya jaringan stabil, pengguna Telkomsel bisa mendapatkan beragam keuntungan lain.
Itu dibuktikan oleh beberapa pengguna Telkomsel yang mengaku bisa lebih hemat dengan menukarkan Telkomsel Poin.
Telkomsel Poin bisa ditukarkan melalui aplikasi MyTekomsel dalam setiap transaksi di tenant kuliner favorit hingga laboratorium kesehatan.
Sejak 2007, Yogi (30) mengaku sudah menjadi pengguna setia Telkomsel. Memiliki side job sebagai content creator, ia kerap mengunjungi beberapa coffee shop dalam sehari.
BACA JUGA:Ilham Habibie Paparkan 3 Program Strategis di Subang, Sektor Industri dan UMKM Bakal Digarap
Namun hal ini tak membuatnya boros karena beberapa coffee shop telah bekerja sama dengan Telkomsel.
"Awalnya diberi tahu oleh kasir bisa dapat diskon dengan tukar Telkomsel poin, waktu itu masih lewat SMS tukarnya, sekarang sudah melalui MyTelkomsel," jelasnya.
Melalui MyTelkomsel ia mengaku bisa lebih banyak mengetahui tenant kuliner mana saja yang memiliki program diskon dengan menukarkan Telkomsel Poin.
Ia bisa menukarkan Telkomsel Poin dengan voucher diskon di MyTelkomsel.
BACA JUGA:Mau Magang ke Jepang, Pemuda Asal Garawangi Tersesat di Hutan Cihirup Gara-gara Ikuti Google Map
"Lebih mudah menukarkan poin, tenant juga kini semakin banyak, yang terpenting bisa melihat history penukaran poin nya, serta jauh lebih hemat," ungkapnya.
Sementara itu, Siti (27) juga turut terbantu dengan penawaran penukaran Telkomsel Poin di MyTelkomsel. Hal itu pertama kali ia rasakan saat melakukan rontgen di Pramita Laboratorium Medis Cirebon.
Awalnya ia mengetahui diskon yang ditawarkan dari flayer yang tertera di loket registrasi kemudian mendapatkan informasi dari petugas.
"Potongannya lumayan, untuk saya yang pada saat itu harus melakukan pemeriksaan rutin beberapa kali di laboratorium tersebut sangat membantu dan turut menghemat pengeluaran, pelayanannya pun tak dibedakan," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: