Gedung Indocement Terbakar

Gedung Indocement Terbakar

Simulasi Penanggulangan Kebakaran PALIMANAN - Bulan Keselamatan, Kesehatan Kerja (K3) tingkat Kabupaten Cirebon, Jumat (11/2) dipusatkan di PT Indocement Tunggal Prakarsa (ITP) Palimanan. Kegiatan diawali dengan apel bersama yang diikuti semua karyawan PT ITP dengan pembina upacara Kepala Disnakertrans Drs E Rusmana MSi. Hadir dalam kesempatan tersebut GM PT ITP Palimanan Boediono Hendranata dan para pejabat di lingkungan Disnakertrans. Bulan K3 ini pun diisi seminar yang diikuti para siswa SMA yang ada di wilayah Kabupaten Cirebon. Materinya menyangkut seputar penanganan dan pencegahan dini kecelakaan kerja. Usai apel bersama, para undangan yang hadir disuguhi aksi para pegawai PT ITP dalam menangani bencana kebakaran. Dalam simulasi tersebut, salahsatu gedung yang ada di ITP terbakar dan ada beberapa karyawan terjebak di dalam. Berkat kesigapan dari bagian safety officer PT ITP, maka dalam waktu sekejap kebakaran hebat tersebut bisa diatasi termasuk proses evakuasi pegawai yang terjebak dalam gedung. Kepala Disnakertrans Drs E Rusmana MSi mengatakan, ini sebagai bentuk sosialisasi sehingga bisa menekan angka kecelakaan kerja terutama di pabrik-pabrik. Sementara GM PT ITP Boediono mengatakan, PT ITP sangat memperhatikan aspek K3. Untuk itu masalah K3 ini harus terus dilakukan pembinaan. (ras)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: