Kata-kata Patrick Kluivert Jelang Laga Indonesia Lawan Bahrain, Puji Lawan Setinggi Langit

Kata-kata Patrick Kluivert Jelang Laga Indonesia Lawan Bahrain, Puji Lawan Setinggi Langit

Patrick Kluivert memuji Bahrain yang akan dihadapi di GBK namun optimistis bosa memenangkan laga.-PSSI.org-

RADARCIREBON.COM - Pernyataan Patrick Kluivert jelang laga Indonesia lawan Bahrain. Begini pendapatnya tentang calon lawan yang akan dihadapi di GBK.

Pelatih asal Belanda ini mengatakan, bahwa skuad Garuda sedang dipersiapkan dengan sebaik mungkin. Sebab akan menghadapi lawan yang sangat luar biasa.

Indonesia akan menjamu Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 25 Maret 2025. Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert mengatakan bahwa persiapan anak asuhnya berjalan lancar.

Menurut Kluivert anak asuhnya memiliki motivasi yang sangat tinggi untuk bisa meraih kemenangan melawan tim berjuluk Warriors of Dilmun ini.

BACA JUGA:Info Mudik: Penumpang Kereta di Stasiun Kejaksan Cirebon Naik 230 Persen

BACA JUGA:Waktu Istirahat Pemudik di Rest Area Hanya 30 Menit, Begini Penjelasan Kapolres Cirebon Kota

Dia memastikan bahwa kekalahan 5-1 dari Asutralia di laga sebelumnya tidak meruntuhkan mental Jay Idzes dan kawan-kawan.

“Persiapan kami berjalan dengan baik. Para pemain sangat antusias untuk menghadapi laga melawan Bahrain,” demikian dikatakan oleh Kluivert kepada wartawan di Senayan, Minggu (23/3/2025).

Legenda Barcelona dan Timnas Belanda ini tidak meremehkan calob lawannya. Menurut dia Bahrain tim yang bagus meski pada laga sebelumnya dikalahkan Jepang dengan skor 0-2.

Di sisi lain, dia juga menilai bahwa Bahrain sangat termotivasi untuk bisa mengalahkan Indonesia setelah menjadi juara Piala Teluk pada 2024 lalu.

BACA JUGA:Cara Tambah Kecapatan WiFi di Rumah Anda Lambat, Solusi untuk Mempercepat Wi-Fi Simak di Sini

BACA JUGA:Warga Kuningan Jangan Heran, 2 Layanan Ini Bakal Sulit Diakses Karena Terdampak Efisiensi

“Bahrain merupakan tim yang sangat bagus. Kami sangat menghormati lawan dan kami harus mempersiapkan diri dengan maksimal menghadapi laga tersebut,” ujarnya.

Laga Timnas Indonesia lawan Bahrain ini merupakan lanjutan dari babak kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: