Cari Aktor Selain Sutan Bhatoegana

Cari Aktor Selain Sutan Bhatoegana

JAKARTA - Penetapan Ketua Komisi VII Sutan Bhatoegana dalam dugaan korupsi pembahasan anggaran pendapatan dan belanja negara perubahan (APBNP) tahun anggaran 2013 di Kementerian ESDM dipastikan bukan yang terakhir. Ketua KPK Abraham Samad menyebut pihaknya mendalami keterlibatan anggota DPR lainnya. Pendalaman itu terus dilakukan karena KPK yakin Sutan Bhatoegana tidak melakukan tindak pidana korupsi sendirian. Baru menetapkan politisi Partai Demokrat itu bukan berarti anggota DPR lainnya aman. \"Insya Allah, KPK akan membongkar secara utuh,\" terang Samad kemarin. Untuk meyakinkan bahwa pihaknya tidak bermain-main dalam mengusut kasus itu, dia mempersilakan masyarakat untuk mengawal. Bukan tidak mungkin, kalau memang sudah ditemukan dua alat bukti, ada anggota DPR yang menyusul Sutan menjadi tersangka. \"Belum ada simpulan. Semuanya masih didalami,\" imbuhnya. Seperti diberitakan sebelumnya, Sutan menjadi tersangka karena diduga menerima hadiah atau janji. Itu didapat dari pembahasan APBNP Kementerian ESDM anggaran 2013. Dalam sidang mantan Kepala SKK Migas Rudi Rubiandini, dia juga disebut telah meminta uang sebesar USD 200 ribu untuk tunjangan hari raya. Samad sendiri yakin, setelah proses pemeriksaan saksi-saksi pihaknya akan menemukan sesuatu yang berarti. Entah apa maksud dari sesuatu itu, yang jelas penelusuran masih perlu dilakukan. \"Jadi, kasus Sutan ini kita dalami karena ingin melihat aktor-aktor lain selain Pak Sutan yang mungkin punya keterlibatan dalam perkara ini,\" tegasnya. (dim)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: