Pelajar Bisa Menabung Mulai Rp1.000
CIREBON- Untuk menanam budaya menabung sejak dini Bank Indonesia (BI) meluncurkan produk Simpanan Pelajar (Simpel). Sejak diluncurkan Agustus lalu, BSM sebagai perbankan yang memasarkan produk ini mendapat banyak respons positif dari pelajar. Jika sebelumnya pernah mendengar produk Tabunganku, Simpel masih serupa namun memiliki beberapa perbedaan. Priority Banking Officer BSM Cabang Cirebon Gina Ria Rahayu Simpel memang lebih memiliki poin jual sekaligus menjadi daya tarik anak sekolah. Simpel punya fitur yang lebih mengakomodir sesuai targetnya yakni PAUD, TK, SD, SMP dan semua pelajar di bawah 17 tahun (belum memiliki KTP). Kedua, sistem Simpel tidak bisa personal, artinya tidak bisa secara perorangan seperti saat Tabunganku. “Kalau sekarang sistemnya kami kerjasama dengan instansi, dalam hal ini sekolah. Nanti akan didata berapa anak yang buka tabungan lalu ada koordinator untuk mengumpulkan setoran,” terangnya pada Radar Cirebon, kemarin. Menurut Gina tabungan ini memang sangat simpel sesuai namanya. Dengan setoran awal Rp1.000 pelajar sudah bisa punya buku tabungan atas nama sendiri, sedangkan setoran awal Tabunganku Rp20 ribu. Menariknya, Simpel tidak dikenakan biaya adminsitrasi dan bisa menabung dengan nominal minimal Rp1.000. Hal ini meringankan pelajar untuk menabung seperti saat menabung harian di sekolah. “Pelajar bisa punya kartu ATM dengan minimal saldo Rp100 ribu dan minimal Rp500 ribu per sekali penarikan,” tuturnya. Peluncuran Simpel yang dijalankan oleh BSM bertujuan untuk meningkatkan pemahaman siswa tentang keuangan syariah khususnya tabungan. Lebih dari itu meningkatkan akses keuangan yang mudah dan menarik di mata pelajar dan tentunya menciptakan budaya gemar menabung. Sejauh ini tanggapan sekolah cukup baik, sementara pihaknya sudah melakukan perjanjian kerjasama dengan SMPN 4 Cirebon. Kedepannya akan berlanjut ke sekolah lain di wilayah III Cirebon. Gina berharap dengan beberapa perubahan fitur Simpel makin banyak pelajar yang tertarik memiliki tabungan. Memang masih perlu sosialisasi untuk mengajak lebih banyak sekolah ikut tabungan ini, apalagi setoran awal dan setoran nya hanya Rp1.000, sangat terjangkau untuk semua jenjang pendidikan. \"Mudah-mudahan dengan penawaran dan penjelasan yang lebih baru kami optimis banyak peminatnya,\" harapnya. (tta)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: