Citra Skolastika Demi Karir, Rela Mandi di Kereta
Akhir-akhir ini Citra Skolastika disibukkan dengan jadwal yang padat. Saat ini sedang menyiapkan klip untuk single keduanya serta menyiapkan untuk UAN nanti, selain itu dia juga harus tampil di berbagai acara. Mau tak mau dia harus bolak-balik Jogjakarta-Jakarta untuk memenuhi permintaan manggung. Meskipun capai, namun pelajar SMA kelas 3 ini tetap menjalaninya dengan senang hati. “Capek, tadi pagi baru sampai dari Jogja, tadi aja mandi di kereta. Sebenarnya serunya itu capeknya,” paparnya. Meskipun jadwalnya sangat padat, namun Citra tetap menomorsatukan pendidikannya. Karena dia memilih home schooling, membuatnya leluasa untuk menjalani semua aktivitasnya. Selain itu, Citra juga memiliki tim promo. ”Kebetulan aku home schooling, jadi aku bisa cover semuanya. Citra juga punya tim yang promo,” ucapnya. Meski karirnya terus melambung, namun Citra Skolastika tetap memprioritaskan pendidikannya. Pelajar kelas 3 SMA ini, sekarang mencoba mengurangi jadwal tampilnya, karena akan menghadapi UAN. ”Citra lagi fokus ke sekolah dulu. Sampai nanti benar-benar lulus baru fokus ke nyanyi,” paparnya. Untuk rencana ke depan setelah lulus nanti, Citra ternyata tak ingin buru-buru kuliah. Dia ingin fokus ke karirnya setelah lulus nanti, karena baginya ini suatu kesempatan untuknya. ”Sepertinya pending dulu (kuliah, red), karena Citra lagi ada kesempatan untuk karir. Karena Citra melihat peluang itu ada,” ujarnya. Citra menambahkan meski nanti tak kuliah, namun dia tetap menambah ilmunya dalam berbahasa Inggris dan lainnya. Dia ingin mempelajari suatu ilmu yang berkaitan dengan profesi yang ia tekuni. ”Citra masih mau kursus bahasa Inggris, public speaking dan lain-lain,” tukasnya. (kpl/hen/faj)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: