Di Perbatasan Indramayu Hanya 9 Siswa Ikut UN
SUKAGUMIWANG- Hanya 9 siswa yang mengikuti ujian nasional tingkat SD di SDN Bondan 2. Bukan karena banyak siswa yang tidak hadir, tetapi SDN Bondan 2 memang minim siswa. Tahun lalu saja, hanya 11 siswa yang mengikuti ujian nasional. Letak sekolah yang berada di wilayah perbatasan dengan jumlah penduduk yang tidak banyak membuat SD Bondan 2 memiliki sedikit siswa. Pantauan Radar, meski peserta UN SD hanya sedikit, namun mereka tetap semangat dan serius mengerjakan soal satu persatu. Kepala SDN Bondan 2, Ichun Solichun SPdSD mengatakan, meski jumlah peserta didiknya hanya sedikit, bukan berarti pihaknya tidak menyiapkan siswanya menghadapi UN dengan maksimal. Bersama guru, SDN Bondan 2 tetap melakukan pelajaran tambahan. “Kami tetap mengadakan pengayaan khusus 3 pelajaran yang akan diujikan. Meskipun hanya 9 siswa, tapi ini menjadi tanggung jawab kami selaku pendidik untuk meluluskan anak didik kami,” ungkapnya. Ichun berharap, ke 9 anak didiknya yang mengikuti UN dapat dengan hasil yang memuaskan. “Tahun kemarin hanya 11 siswa, sekarang 9. Ya kami harap anak didik kami ini bisa lulus dan melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi,” harapnya. (oni)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: