Belajar Lagi di Panggung Teater

Belajar Lagi di Panggung Teater

SETELAH mencuri perhatian lewat kemampuannya berakting di film layar lebar. Artis Chelsea Islan mencoba kemampuannya di panggung teater. Chelsea bakal tampil dalam teater bunga penutup abad besutan sutradara Wawan Sofwan. ”Suatu kehormatan buat aku bisa tampil di panggung teater,” ujar Chelsea Island saat dijumpai di Galery Indonesia Kaya, Grand Indonesia, Thamrin, Jakarta Pusat, (6/8). Chelsea mengaku, dunia teater memang bukalah hal baru bagi dirinya. Sebelum tampil profesional di dunia hiburan. Pemain film Merry Riana: Mimpi Sejuta Dolar kerap tampil di panggung teater. Hanya saja, penampilanya hanya dilakukan di lingkungan sekolah. ”Setiap tahun aku ada pentas teater di sekolah. Dan memang dari kecil aku sudah jadi penari latar,” aku Chelsea. Debut perdananya disuguhkan lewat Greece. ”Aku jadi Pinky ladies-nya,”paparnya. Perkenalan Chelsea dengan dunia teater bermula dari bujukan sang bunda Samantha Barbara. ”Mamaku juga sih yang selalu influence aku untuk ikut teater, biar lebih percaya diri,” tambahnya. Seakan mendapat kesempatan kembali, Chelsea pun terlihat antusias terlibat dalam teater bunga penutup abad yang diproduseri Happy Salma. Apalagi, teater tersebut diadopsi dari karya satrawan besar Pramoedya Ananta Toer. ”Karena sastrawan Pramoedya Ananta Toer, itu penulis favorit aku,” curhatnya. Demi mendalami karakter sebagai tokoh Anelis dalam cerita bunga penutup abad. Chelsea harus meluangkan waktu untuk latihan lari selama 3 jam sehari. Selain itu dirinya harus rela untuk konsisten berlatih selama tiga bulan. ”Di sini latihan 3 bulan, tiap hari kita lari tiga jam. Latihan sambil gigit penghapus itu bekal yang bagus lagi saat kembali bermain film. Kita ada satu adegan sampai kita harus bersama bahkan di film itu tak terjadi ini pembelajaran bangat buat aku,” paparnya Lewat aksi tersebut. Chelsea berharap pangung teater bisa ikut mengairahkan dunia teater Indonesia yang masih kalah jauh ketimbang film nasional. ”Mudah-mudahan lebih banyak lagi yang datang ke teater dan antusias penonton mendukung teater. Aku juga ingin lebih aktif ayolah lebih aktif di teaer,” pungkasnya. (anh)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: