Mayat Pria Berambut Panjang tanpa Identitas Terapung di Laut Eretan

Mayat Pria Berambut Panjang tanpa Identitas Terapung di Laut Eretan

INDRAMAYU - Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Misaya Mina Eretan Wetan, Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu, mendadak ramai, Senin (10/10). Bukan lantaran sibuknya orang melakoni aktivitas lelang jual beli ikan. Tapi orang ramai-ramai menonton mayat laki-laki tanpa identitas dan busana yang ditemukan mengapung di perairan pesisir laut Jawa Kabupaten Indramayu. Warga ingin memastikan, siapa jasad yang terbungkus kantong mayat warna orange tersebut. Namun tidak ada satu pun warga setempat yang mengenalinya. “Bukan nelayan sini, gak ada yang mengenalnya,” ucap Edi, salah seorang warga. Informasi yang dihimpun Radar, mayat yang diperkirakan berumur sekitar 50 tahun dengan ciri-ciri berambut panjang, jenggot beruban, berat badan sekitar 60 kg dan tinggi 160 cm. Korban ditemukan di titik kordinat 06, 17.029 S. 108.00.917 E tepatnya di perairan Desa Bugel, Kecamatan Patrol. Jasad korban ditemukan pertama kali oleh Capt Abdul Gofur (45) pemandu kapal tanker PT BMU sekitar pukul 10.30. Saat ditemukan, mayat terombang-ambing ombak. Oleh Abdul Gofur, temuan itu langsung dilaporkan ke petugas piket Polair Eretan Dir Polair Polda Jabar yang berada di Desa Eretan Wetan, Kecamatan Kandanghaur. Tiga petugas yang menuju lokasi penemuan, kemudian mengevakuasi mayat ke darat untuk kemudian dilarikan ke RS Bhayangkara Indramayu menggunakan mobil ambulans. Komandan Kapal Ditpolair VIII-1006 Polda Jabar Pos Pangkalan Eretan Wetan, Brigadir Masnudin mengatakan saksi yang pertama kali menemukan mayat tersebut sedang membawa kapal. Di saat melintas, dia melihat ada sesosok mayat. Korban ditemukan di titik kordinat 06.17.029 S.108.00.917 E, perairan Bugel. Menurutnya upaya evakuasi terhadap korban berhasil dilakukan tanpa hambatan, meski cuaca dilaut diterpa angin kencang. “Setelah berhasil dievakuasi, korban dibawa ke dermaga Eretan Wetan. Korban kemudian dibawa ke RS Bhayangkara Losarang bersama petugas dari Polsek Kandanghaur,” ujarnya didampingi Brigadir Iswanto. (kho/kom)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: