Eksekusi Aset PT KAI Ricuh, Penjaga Rumah Berdarah-darah

Eksekusi Aset PT KAI Ricuh, Penjaga Rumah Berdarah-darah

CIREBON - Eksekusi aset rumah perusahaan nomor 5/15 milik PT KAI Daop 3 Cirebon yang dihuni Suseno di Jl Kartini, Kelurahan Kebon Baru, Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon diwarni aksi saling dorong antara Polsuska dengan pihak pemilik, Kamis (2/3). Akibatnya, Yana (52), salah seorang warga yang membantu mempertahankan rumah tersebut, mengalami pendarahan di bagian wajah sebelah kanan. Yana mengaku, dipukul oleh oknum berbadan tinggi yang menggunakan kaos tangan panjan dan beropi warna oranye. \"Kalau orangnya saya nggak hafal persis, tapi ciri-cirinya seperti itu,\" kata Yana. Sementara itu, Kuasa Hukum dari Suseno, Ramli menegaskan, akan melaporkan pemukulan tersebut ke Polres Cirebon Kota. Selain itu, lanjut Ramli, dirinya akan melaporkan petugas yang diduga melakukan pengrusakan. \"Kami punya rekaman videonya, video itu akan jadi barang bukti,\" ujar Ramli. Ramli menambahkan, dirinya sengaja mempertahankan bangunan tersebut, karena tanah tersebut milik Keraton Kasepuhan. \"Dan ini masih dalam proses class action, maka proses itu harus diikuti. Kalau itu pengadilan, kami tidak bisa berbuat banyak. Tapi ini pihak swasta,\" tegas Ramli. (fazri)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: