Di Canio Ejek Fans Villa
SWINDON - Paolo Di Canio tetap menjadi sosok yang kontroversi. Bukan hanya saat masih menjadi pemain, setelah menjadi pelatih pun Di Canio tetap mempertahankan style-nya yang meledak-ledak itu. Termasuk kemarin ketika timnya Swindon Town bertemu Aston Villa di babak IV Piala Liga Inggris. Uniknya, Di Canio melakukan selebrasi di depan pendukung Villa, meski timnya menderita kekalahan. Selebrasi kontroversial pelatih yang berkebangsaan Italia itu secara tidak langsung mengejek pendukung Villa. Mimik Di Canio seolah menyatakan bahwa pendukung Villa bakal menyaksikan tim kesayangannya itu terdegradasi dari Premier League musim ini. Perlu diketahui, saat ini Villa menempati peringkat 17 klasemen sementara Premier League. Tapi, seperti dilansir Daily Mail, Di Canio menolak tudingan tersebut. Menurutnya, selebrasi itu ditujukan untuk pendukung timnya sendiri. \"Saya ingin mengatakan pada pendukung klub saya sendiri, dukungan kalian begitu brilian. Itu mampu membuat tim lawan berada di bawah tekanan,\" ujar Di Canio. Yang membuat Di Canio bangga adalah, ketika anak asuhnya mampu menyeimbangkan skor menjadi 2-2 pada menit ke-81. Sekalipun akhirnya menjelang akhir laga mereka malah kebobolan. \"Gol kedua kami benar-benar membangkitkan emosi semua yang hadir di stadion. Mereka (pendukung, red) luar biasa,\" sebut Di Canio. Lebih lanjut, dia mengacungi jempol semangat pemainnya yang bisa mengimbangi Villa di babak pertama, sekalipun anak asuhnya sudah ketinggalan dua gol. \"Lebih bangganya lagi, melihat kebangkitan mereka yang tidak biasa. Itu antara bagian dari hiburan atau menguji adrenalin,\" imbuh dia. Di Canio mengakui, dia kecewa karena gagal merealisasikan target kemenangan melawan Villa. Padahal, lanjut pria asal Italia, kemenangan atas Villa diibaratkan lebih nikmat dibandingkan bercinta dengan Madonna. (ren/bas)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: