95 PNS Kota Cirebon Dimutasi, Walikota: Ini untuk Tingkatkan Kinerja

95 PNS Kota Cirebon Dimutasi, Walikota: Ini untuk Tingkatkan Kinerja

CIREBON - Walikota Cirebon, Nasrudin Azis menggelar mutasi, rotasi dan promosi bagi puluhan pegawai di Pemkot Cirebon di Gedung Korpri, Jumat (21/7). Azis menyebutkan, sebanyak 95 pegawai yakni dari Eselon III berjumlah 21 orang dan Eselon IV sebanyak 74 orang resmi dilantik. \"Alhamdulilah mutasi, rotasi, dan promosi berjalan dengan lancar,\" ucap Azis. Dikatakan Azis, perputaran pegawai di lingkungan eksekutif memang suatu kebutuhan dalam peningkatan kinerja pegawai. Meningat, selain memang sudah waktunya memasuki pertengahan tahun masa pemerintahan, juga hasil evaluasi kinerja di tiap pegawai pada setiap SKPD. \"Saya tidak ada niat sedikitpun dari kami untuk membuat pegawai untuk dibuat tidak nyaman. Tapi ini adalah perputaran gerbong dalam meningkatkan kinerja berdasarkan hasil evaluasi tim badan petimbangan jabatan dan kepangkatan,\" kata Azis. Politisi Partai Demokrat ini menyatakan, setelah rotasi, mutasi, dan promosi PNS diharapkan tetap semangat dan bisa bekerja secara maksimal. Walau tidak menutup kemungkinan, dengan dilakukannya perputaran pegawai ini memang ada yang gembira bahkan ada yang merasa kecewa. \"Semoga PNS di Kota Cirebon terus semangat menjalankan tugas dengan mengabdi kepada masyarakat sesuai dengan sumpah pada saat kita diangkat menjadi PNS,\" tandas Azis. (fazri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: