30 Sekolah Dasar di Majalengka Terima RKB dan Mebeler
MAJALENGKA-30 ruang kelas baru (RKB) untuk tingkat sekolah dasar negeri di wilayah Kabupaten Majalengka akan segera dibangun. Selain itu sekolah tersebut juga akan mendapat bantuan mebeler untuk menunjang proses belajar mengajar. Kepala Bidang Sarana dan Prasarana Dinas Pendidikan Majalengka Tanti Rahmawati SIP mengatakan, total anggaran yang diperlukan untuk mebeler mencapai Rp500 juta, dan bantuan mebeler dibagi menjadi 40 paket. “Satu paketnya bernilai Rp17 juta. Bantuan mebeler ini untuk sekolah yang mendapat bantuan RKB. Diharapkan dengan RKB membuat proses belajar mengajar semakin nyaman,” ujar. Tanti mengatakan RKB yang akan dibangun menggunakan sumber dana dari APBD II sebanyak 30 ruang kelas baru. Salah satunya adalah SDN Majalengka Kulon II di belakang kantor Disdik. Saat ini masih dilelangkan untuk pembangunan RKB SDN Majalengka Kulon II, karena nilainya di atas Rp200 juta. Mebeler juga akan mengisi ruang kelas baru, termasuk untuk SDN Pilangsari Kecamatan Jatitujuh sudah ada alokasinya. Dinas Pendidikan juga telah membentuk tim untuk mengawasi penerimaan mebeler maupun pembangunan RKB. Pihak sekolah jika menemukan mebeler yang cacat dan rusak bisa langsung komplain ke Dinas Pendidikan. “Kami akan awasi, dan bila ada sekolah yang complain silakan sampaikan langsung ke kami biar nanti kami yang menegur pihak rekanan yang sudah kami berikan spek dan syarat barang. Mereka (rekanan, red) tinggal menjalankan,” ungkapnya. SDN Majalengka Kulon II di belakang kantor Dinas Pendidikan memang terlihat masih kekurangan bangunan, mengingat bangunan di sebelah barat sudah terlihat rusak yang tadinya digunakan untuk para pegawai Dinas Pendidikan. (bae)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: