1 Real Madrid vs Levante 1, Harga Mahal Rotasi Zidane

1 Real Madrid vs Levante 1, Harga Mahal Rotasi Zidane

MADRID - Meski diiringi siulan, masih banyak pendukung Real Madrid yang maklum sewaktu mereka ditahan imbang 2-2 oleh Valencia (28/8) di Santiago Bernabeu. Selain karena kualitas Valencia yang hampir setara, saat itu Real turun tanpa Cristiano Ronaldo, Sergio Ramos, dan Raphael Varane. Namun, saat menghadapi Levante di tempat yang sama tadi malam, Real kembali memetik hasil seri, yakni 1-1. Padahal, beberapa pemain sudah kembali, seperti Ramos. Tetapi, problem utama adalah entrenador Zinedine Zidane yang memilih merotasi pemainnya yang menghuni starting line-up. Tidak ada Keylor navas di bawah mistar, Casemiro, Isco, dan Gareth Bale. Sebagai ganti, Zizou -sapaan akrab Zidane- memilih Kiko Casilla, Marcos Llorente, dan Lucas Vazquez. Dan, pelatih 45 tahun itu membayara mahal perjudiannya karena tim promosi selalu tampil all out. Apalagi di kandang lawan. Buktinya, mereka mampu membuka skor lebih dulu melalui Ivi Lopez saat pertandingan baru berjalan 12 menit. Dan, Vazquez berhasil menyamakan skor pada menit ke-36. \'\'Kami kehilangan banyak hal hari ini (tadi malam). Sebenarnya, awal pertandingan adalah bagian terpenting dalam sepak bola dan kami gagal melakukannya,\'\' papar Zidane kepada Marca. Disinggung mengenai penyebab utama permainan Real yang melempem, Zidane menolak asumsi bahwa skuadnya terkendala kebugaran. Benar saja, Marcelo yang ditengarai belum fit malah jadi starter. Posisi mainnya pun tidak biasa; winger kiri. Sedangkan bek kiri dipercayakan kepada rekrutan anyar Theo Hernandez. Kondisi memburuk saat Karim Benzema cedera pada menit ke-28 dan digantikan Bale. Memang, sesaat setelah itu Vazquez bisa membuat kedudukan jadi 1-1. Namun, permasalahan bagi peraih back to back Liga Champions itu memang terletak kepada lini serang. Tercatat, ada 17 tendangan yang dilepaskan Real dan sepuluh diantaranya mengarah ke gawang. Namun, hanya satu saja yang membobol gawang Raul Fernandez. Real juga mutlak menguasai penguasaan bola dengan 62 persen. Kegagalan Real tadi malam semakin lengkap karena Marcelo dikartu merah langsung pada menit ke-89. Pemain 29 tahun itu dianggap wasit Alejandro Hernandez sengaja menendang Jefferson Lerma saat keduanya berbenturan. Marcelo frustrasi. Ini adalah kartu merah ketiga Real musim ini. Sebelumnya, Ramos dikartu merah pada jornada pertama kontra Derpotivo la Coruna (21/8) dan Ronaldo yang diusir wasit saat leg pertama Piala Super Spanyol melawan Barcelona (14/8) \'\'Saya tidak akan mengubah apa yang sudah saya lakukan di tim ini. Dan, saya juga tidak akan sengaja melakukan perubahan agar kami bermain buruk,\'\' kata Zidane lagi. \'\'Meski tanpa Ronaldo dan Benzema, saya sebenarnya tidak terlalu khawatir. Saya yakin kami akan segera menemukan solusinya,\'\' lanjutnya. Kartu merah Marcelo membuat kondisi Real makin berat saat away ke Real Sociedad (18/9). Sebab, sanksi Ronaldo belum berakhir. Hal itu ditambah Benzema yang cedera. Satu-satunya cara Real untuk bangkit adalah menang lawan APOEL Nicosia (14/9) di laga pertama Liga Champions. (io)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: