Siapa yang Parkir Motor di Halaman Masjid? Diamankan ke Polsek Gempol
CIREBON- Sebuah sepeda motor Honda Beat dengan nomor polisi E 5264 IQ ditemukan di halaman Masjid Tegalkarang, Desa Tegalkarang, Kecamatan Palimanan. Diparkir sejak Rabu (22/11), hingga Kamis (23/11) tak ada yang datang mengambilnya. Motor itu akhirnya dibawa ke Mapolsek Gempol. Data yang dihimpun Radar, motor berwarna hajiau ini, diduga ditinggalkan oleh pemiliknya. Tapi, masih belum diketahui mengapa motor itu dibiarkan di halaman masjid. “Saya lihat pas Rabu (22/11) sekitar jam 1 siang (pukul 13.00, red). Sampai malam motor itu masih ada. Jadi saya masukkan ke kantor desa biar aman,” terang Supardi, Kadus Tegalkarang. Hingga siang kemarin tidak seorang pun yang datang untuk mengambilnya. Akhirnya Supardi melaporkan temuan itu polisi. “Kini sepeda motor tersebut sudah berada di Polsek Gempol. Biar nanti diselidiki oleh polisi supaya segera ketahuan siapa pemiliknya,” katanya kepada Radar. Sementara Kanit Reskrim Polsek Gempol Iptu H Komar mengatakan pihaknya akan menyelidiki siapa pemilik dari kendaraan itu. “Dan jika ada yang merasa memiliki motor ini, silakan ambil di polsek. Tentu dengan menunjukkan kelengkapan surat-suratnya,” ujar Komar. (arn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: